Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulARAHAN PENGEMBANGAN LOKASI PERMUKIMAN BARU PASCA BENCANA DI DESA BANGGA
Nama: RIZKI RAMADHAN
Tahun: 2021
Abstrak
Bencana banjir bandang yang terjadi pada Desa Bangga telah memberikan dampak yang begitu besar, rusaknya rumah, fasilitas sosial dan juga hilangnya lahan pertanian serta perkebunan dari masyarakat. Pasca bencana banjir bandang yang terjadi pemerintah setempat memutuskan tindakan relokasi permukiman ke lokasi yang baru. Pemilihan lokasi permukiman baru menjadi hal sangat penting agar lokasi yang dipilih aman dari ancaman bencana serta mempertimbangkan pemenuhan kebutuhan masyarakat pada lokasi permukiman baru agar dapat mendukung keberlanjutan kehidupan. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah teridentifikasi lokasi yang sesuai untuk pengembangan permukiman baru dan tersusunnya arahan pengembangan lokasi permukiman baru di Desa Bangga.Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kuantitatif deskriptif. Data primer diperoleh melalui observasi dan wawancara. Data sekunder diperoleh dari data instansi yang kemudian diolah untuk mencapai tujuan penelitian. Berdasarkan hasil analisis kesesuaian lahan didapatkan lokasi yang sesuai untuk lokasi permukiman baru dengan luas sebesar 561,2 Ha dan untuk arahan pengembangan lokasi permukiman baru yaitu perencanaan permukiman baru beserta fasilitas penunjang dan memberikan lahan usaha sebagai lahan pertanian ataupun perkebununan dengan total kebutuhan lahan pengembangan 342 Ha. Kata Kunci : Bencana, Banjir Bandang, Kesesuaian Lahan, Arahan Pengembangan The flash flood disaster that occurred in Bangga Village had a huge impact, damaged houses, social facilities and also the loss of agricultural land and plantations from the community. After the flash flood disaster that occurred, the local government decided to relocate the settlement to a new location. The selection of a new settlement location is very important so that the selected location is safe from the threat of disaster and considers the fulfillment of community needs in the new settlement location in order to support the sustainability of life. The purpose of this research is to identify a suitable location for the development of new settlements and the arrangement of directions for the physical development of the location of the new settlement in Bangga Village. The research method used is descriptive quantitative method. Primary data obtained through observation and interviews. Secondary data obtained from agency data which is then processed to achieve research objectives Based on the results of the land suitability analysis, it was found a location suitable for the location of the new settlement with an area of 561,2 Ha and for the direction of the physical development of the location of the new settlement, namely planning new settlements along with supporting facilities and providing business land as agricultural or plantation land with a total need for development land of 342. Ha Keywords : Disasters, Flash Flood, Land Suitability, Development Directions

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up