Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
Judul
Nama: SRI ADIANINGSI
Tahun: 2020
Abstrak
Dalam evaluasi program pembangunan rusunawa di Kelurahan Lere, Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk mengkaji mengenai faktor sebab akibat terhadap evaluasi rumah susun di kelurahan lere yang dapat diketahui bahwa sebelum gempa, pada kawasan ini masih bisa digunakan sebagai perumahan.Namun, pada saat gempa rusunawa ini mengalami kerusakan berat akibat gempa dan sudah tidak dapat ditinggali lagi. Dan adapun tujuan dalam pembangunan rumah susun di Kelurahan Lere yaitu untuk menganalisis kesediaan masyarakat untuk direlokasikan ke hunian tetap. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik analisis random sampling.Teknik analisis ini dilakukan secara acak.Dan untuk mengetahui apakah masyarakat rusunawa bersedia untuk direlokasi, peneliti menggunakan sampel yang terdiri dari 27 responden.Maka dari analisis inilah yang dapat menyatakan bahwa masyarakat rusunawa di Kelurahan Lere bersedia untuk direlokasi. Berdasarkan hasil analisis yang dapat diketahui, bahwa kondisi bangunan rusunawa telah menunjukkan 90% rusak berat dan mengakibatkan penghuni rusunawa di relokasikan ke hunian sementara setelah itu di pindahkan ke hunian tetap. Adapun Kesimpulan dalam penelitian ini tentang evaluasi rumah susun di kelurahan Lere, yaitu pada kawasan ini sudah termasuk dalam zona merah yang berarti sudah tidak dapat dilakukan pembangunan kembali. Dan akan di relokasikan ke zona yang hijau untuk mencega peristiwa kemarin yang dapat merusak aktifitas masyarakat rusunawa. Kata Kunci: Pembangunan Perumahan, Lokasi Rusunawa, Kawasan Rawan Gempa

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up