Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulDesain Rumah Sakit Khusus Jantung Kelas C Di Kota Palu
Nama: AHMAD FAISAL MAULANA
Tahun: 2022
Abstrak
Penelitian ini dilatar belakangi belum adanya rumah sakit yang khusus menangani pasien pengidap penyakit kardiovaskular (Penyakit Jantung dan pembuluh darah) di kawasan Indonesia Timur secara umum dan Provinsi Sulawesi Tengah khususnya. Saat ini penyakit kardiovaskular merupakan salah satu penyebab kematian paling banyak yang terjadi di Indonesia sehingga Rumah Sakit Khusus Jantung di Kota Palu diharapkan dapat menjadi alternatif pelayanan kesehatan penyakit kardiovaskular yang memadai dengan tetap memperhatikan standar Rumah Sakit khusus Jantung dengan klasifikasi Kelas C yang ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Metode perancangan yang diterapkan dalam desain Rumah Sakit Khusus Jantung Kelas C di Kota Palu adalah konsep healing environment yaitu suatu pendekatan yang berfokus menciptakan suasana lingkungan yang nyaman bagi pasien sehingga dapat mempercepat penyembuhan penyakit dengan tetap memenuhi standar rumah sakit yang telah ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Dengan mengambil bentuk dasar persegi serta berdasarkan pertimbangan terhadap kondisi lingkungan, sistem struktur yang kuat dan aman, kenyamanan fisik dan psikologis, juga berdasarkan standar dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia terkait Rumah Sakit Khusus Kelas C, gedung rumah sakit yang dirancang terdiri atas gedung utama serta beberapa gedung penunjang lain yang mendukung fungsi utama yaitu sebagai wadah penyembuhan bagi pasien penyakit kardiovaskular dengan memaksimalkan aspek lingkungan yaitu penempatan taman di sekitar kawasan gedung rumah sakit untuk membantu mempercepat proses pemulihan pasien penyakit kardiovaskular.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up