JudulPUSAT PERNIKAHAN DI KOTA PALU |
Nama: RAMFIARTI |
Tahun: 2022 |
Abstrak Ramfiarti ( F221 15 107). Pusat Pernikahan di Kota Palu ( Dibimbing oleh Ir.A.M.Yamin Astha,M.Si) Pusat Pernikahan merupakan sarana atau tempat yang perlu disediakan pemerintah Kota Palu Sulawesi tengah, yang mana dapat memberikan kemudahan bagi pasangan calon mempelai pengantin dalam mencari fasilitas lengkap yang dapat melengkapi kebutuhan calon pengantin dalam satu tempat. Hal tersebut perlu disediakan karena saat ini belum ada tempat yang menyediakan fasilitas pernikahan dalam satu tempat seperti tersebut, karena masyarakat kota palu biasanya hanya menggunakan gedung-gedung pernikahan seperti convention pada hotel-hotel, restaurant, mesjid-mesjid, dan gedung pernikahan. Perancangan Pusat Pernikahan di Kota Palu menggunakan metode Penelitian dengan cara mengumpulkan data melalui studi literatur, observasi lapangan dengan melakukan pengamatan langsung untuk mengetahui kondisi fisik lokasi dan data existing, browsing dari media internet, serta pengumpulan data yang diperoleh dari instansi pemerintah terkait. Maka dari itu pelu adanya bangunan yang dapat mengatasi masalah-masalah tersebut, baik itu masalah perlengkapan maupun masalah sirkulasi kendaraan. Dalam pembangunannya dibutuhkan beberapa konsep dalam menganalisis dengan menggunakan standar- standar arsitektural, sehingga terbentuknya suatu bangunan Pusat Pernikahan di Kota Palu. Analisis-analisis yang dibutuhkan yaitu analisis makro, mikro, struktur, jaringan utilitas, dan analisis bentuk dengan menggunakan pendekatan arsitektur vernakular. Kata Kunci: Pusat Pernikahan, Arsitektur Vernakular |