JudulAsrama Mahasiswa Morowali Utara Di Kota Palu |
Nama: BAYU BAGASWANDA |
Tahun: 2019 |
Abstrak ABSTAKSI BAYU BAGASWANDA, Asrama Mahasiswa Morowali Utara di Kota Palu. (Dibimbing oleh Gator Timbang dan Jusnan Kello). Kota Palu merupakan ibukota Provinsi Sulawesi Tengah, dimana terdapat berbagai institusi perguruan tinggi yang lebih baik dari perguruan tinggi yang ada di kabupaten lainnya di Provinsi Sulawesi Tengah. Salah satu daerah dengan jumlah mahasiswa terbanyak di Kota Palu berasal dari Kabupaten Morowali Utara. Jumlah mahasiswa Morowali Utara di Kota Palu yang berjumlah 132 orang pada tahun ajaran 2014/2015 naik menjadi 309 orang pada tahun ajaran 2017/2018 serta Kabupaten Morowali Utara merupakan kabupaten baru di Provinsi Sulawesi Tengah namun belum mempunyai asrama yang dapat menampung kebutuhan mahasiswa yang mengenyam pendidikan di Kota Palu. Tujuan dari penulisan ini sendiri untuk mendapatkan desain fisik asrama mahasiswa. Metode yang digunakan bersifat kualitatif yaitu lebih menekankan analisisnya pada proses penyimpulan serta dinamika yang diamati, memberikan gambaran, pemaparan dan penguraian dari beberap objek yang menjadi penelitian dengan menggunakan logika ilmiah. Asrama mahasiswa ini di desain dengan standar asrama dengan bentuk persegi untuk memaksimalkan fungsi dan fleksibilitas ruang. Asrama mahasiswa Morowali Utara direncanakan untuk mewadahi hunian sementara serta memenuhi fasilitas yang sesuai untuk tempat tinggal mahasiswa yang menunjang kebutuhan hidup, kebutuhan belajar, pengembangan diri dan aktivitas sehari-hari. Kata Kunci : Asrama, Mahasiswa, Asrama Mahasiswa, Morowali Utara. |