Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulTINJAUAN PELAKSANAAN LAPIS PERMUKAAN ASPHALT CONCRETE – BINDER COURSE (AC–BC) PADA OVERLAY RUNWAY BANDARA MUTIARA SIS AL JUFRI PALU
Nama: MUHAMMAD RAIHAN SYAHPUTRA
Tahun: 2022
Abstrak
TINJAUAN PELAKSANAAN LAPIS PERMUKAAN ASPHALT CONCERETE – BINDER COURSE (AC – BC ) PADA OVERLAY RUNWAY BANDARA MUTIARA SIS AL JUFRI PALU Muhammad Raihan Syahputra, Ratnasari Ramlan ABSTRAK Bandar Udara Mutiara Sis Al-Jufri adalah salah satu gerbang transportasi udara di Sulawesi Tengah yang mengalami pertumbuhan lalu lintas dan peningkatan jumlah penumpang di Bandara Mutiara Sis Al Jufri Palu yang akan berwisata di Sulawesi Tengah atau hanya transit untuk melakukan penerbangan selanjutnya ke daerah lain di Sulawesi Tengah. Bandar udara ini berada di ketinggian 86 meter (282 ft) di atas permukaan laut, memiliki satu landasan pacu permukaan beraspal nomor designasi 15R/33L berukuran 2.500 x 45 meter. Tanggal 28 September 2018, terjadi gempa bumi tektonik yang berkekuatan 7,4 SR dan menyebabkan kerusakan pada berbagai fasilitas, termasuk diantaranya adalah sisi udara bandar udara MSAJ Palu. Kerusakan tersebut cukup parah sehingga bandar udara tidak dapat beroperasi secara optimal walaupun telah dilakukan berbagai upaya perbaikan. Akibat gempa tektonik tersebut, dilakukan perubahan ukuran landas pacu, dari semula berukuran 2500 m x 45 m berubah menjadi 2250 m x 45 m. Bagian landasan pacu sepanjang 250 m tidak dapat digunakan lagi, sehingga dilakukan perbaikan dan penambahan lapis permukaan Asphalt Concrete – Binder Course (AC – BC) dikarenakan lapis permukaan eksisting yang tidak rata yang diakibatkan oleh gempa tersebut. Tujan dari tinjauan ini adalah mengetahui tahapan-tahapan pekerjaan Asphalt Concrete – Binder Course (AC – BC) pada Bandara Mutiara Sis Al Jufri Palu. Bahan dan peralatan yang digunakan dalam pelaksanaan lapis Asphalt Concrete – Binder Course (AC – BC), dan mengetahui apakah teknis pelaksanaan di lapangan sudah sesuai dengan standar spesifikasi Berdasarkan metode yang dilaksanakan di lapangan bahwa saat ini, suatu kegiatan untuk mencari kesesuaian antara rancangan asli yang ditunjukkan dalam gambar dengan kebutuhan aktual lapangan. Kegiatan ini terdiri dari survei lapangan dan data lapangan. Dari hasil tinjauan yang didapat bahwa saat ini, dalam pelaksanaan lapis Asphalt Concrete – Binder Course (AC – BC) Bandara Mutiara Sis Al Jufri Palu, pekerjaan overlay runway secara garis besar telah dilakukan sesuai gambar kerja dan persyaratan yang telah disyaratkan dan Pengendalian mutu yang dilakukan dilapangan sudah sesuai dengan spesifikasi. Kata Kunci: AC – BC, Bandara, Overlay, Runway.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up