Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIMPLEMENTASI KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3 KONSTRUKSI) PADA PROYEK REKONSTRUKSI JALAN RAYA (STUDI KASUS JALAN I GUSTI NGURAH RAI)
Nama: LATIFA WARDAH
Tahun: 2022
Abstrak
IMPLEMENTASI KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3 KONSTRUKSI) PADA PROYEK REKONSTRUKSI JALAN RAYA (STUDI KASUS JALAN I GUSTI NGURAH RAI) Latifa Wardah Dibimbing Oleh Anas Tahir, ST.MT ABSTRAK Keselamatan dan kesehatan kerja adalah segala kegiatan untuk menjamin dan melindungi keselamatan dan kesehatan tenaga kerja melalui upaya pencegahan kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja. Keselamatan dan kesehatan tenaga kerja merupakan hal penting bagi perusahaan, karena kerugian yang disebabkan oleh kecelakaan kerja antara lain adalah kerugian ekonomi yang meliputi : kerusakan alat bahan dan bangunan, biaya pengobatan dan perawatan tunjangan kecelakaan, jumlah produksi dan mutu berkurang, kompensasi kecelakaan dan pergantian tenaga kerja yang mengalami kecelakaan. Adapun Tujuan dari penulis adalah Untuk mengetahui faktor-faktor resiko keselematan dan kesehatan kerja terhadap proyek rekonstruksi ruas jalan i gusti ngurah rai dan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan penerapan K3 pada proyek rekonstruksi ruas jalan i gusti ngurah rai. Pengambilan data dilakukan dengan metode primer dan sekunder. Hasil yang diperoleh dari Tinjauan pelaksanaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dilingkungan proyek Rekonstruksi Rauas Jalan I Gusti Ngurai Rai belum sepenuhnya memenuhi syarat, karena masih ada pekerja dilapangan yang belum menggunakan APD (Alat Pelindung Diri) yang sesuai dengan standar yang diatur dalam Undang-Undang untuk melindungi diri dari kecelakaan kerja. Diperlukan ketegasan dari pihak kontraktor pelaksana dalam hal penerapan sistem manajemen keselamatan dan kesehatan kerja (K3) pada proyek yang sedang dikerjakan, bukan hanya sampai pada penyuluhan dan informasi, tetapi hingga pada pengawasan yang maksimal di lapangan, sehingga pekerja dapat lebih termotivasi untuk menggunakan APD yang lengkap. Kata Kunci: Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Konstruksi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up