Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulDESAIN MENARA MASJID RAYA SULAWESI TENGAH DENGAN PERTIMBANGAN DEKAT SESAR (NEAR FAULT) DAN LIKUEFAKSI
Nama: KARTINI RADLIAH PRATIWI
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Kartini Radliah Pratiwi, Anwar Dolu, Atur P. N. Siregar Pasca gempa Palu 2018, banyak bangunan yang mengalami kerusakan, salah satunya adalah Masjid Raya Sulawesi Tengah. Masjid tersebut tergolong dalam kategori rusak berat dan akan dibangun kembali. Salah satu bagian yang dibangun kembali yaitu menara, dengan tinggi rencana 6.666 cm. Perencanaan dilakukan berdasarkan SNI Gempa 1726:2019 secara probabilistik (PSHA) dan peta gempa deterministik untuk metode DSHA dengan mempertimbangkan kondisi dekat sesar (near fault) dan likuefaksi. Desain menara Masjid Raya Sulawesi Tengah di desain memiliki 8 kolom dengan 17 lantai. Dari hasil analisis menunjukkan bahwa jumlah partisipasi massa pada mode ke-71 telah mencapai 90%. Sedangkan untuk hasil perhitungan base shear masing-masing gaya gempa diperoleh arah X dinamik (VD) sebesar 18703,27 kN dan statik (VS) 18710,37 kN. Untuk arah Y dinamik (VD) sebesar 18703,27 kN dan statik (VS) 18710,37 kN. Keduanya dianggap memenuhi syarat VD ? 100% VS. Kontrol terhadap simpang antar lantai (story drift) juga menunjukkan bahwa story drift yang terjadi kurang dari story drift ijin, Da < ?a. Di mana ?a = 0,015 h = 60 mm. Perhitungan juga mempertimbangkan potensi likuefaksi yang dihitung dari hasil N-SPT pada lokasi pembangunan Masjid Raya Sulawesi Tengah. Dalam hal ini digunakan kondisi paling kritis dalam perencanaan, yaitu kelas situs SE (tanah lunak). Kemudian potensi likuefaksi ditentukan dengan pendekatan historical criteria, komposisi kriteria, dan perhitungan dengan metode Youd & Idriss. Di mana diperoleh dari hasil perhitungan bahwa rata-rata tanah terlikuefaksi berdasarkan nilai N-SPT. Pondasi didesain menggunakan pondasi dalam (bored pile), dengan kedalaman 26 meter dan diameter tiang 600 mm. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa dimensi tersebut memenuhi syarat kapasitas daya dukung tanah. Kata kunci : Menara, Dekat sesar (Near fault), Likuefaksi, PSHA, DSHA

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up