Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEVALUASI KINERJA SISTEM IRIGASI PADA DAERAH IRIGASI SAUSU (STUDI KASUS PADA SISTEM IRIGASI UTAMA) KAB. PARIGI MOUTONG
Nama: TAUFIK PALENGA
Tahun: 2025
Abstrak
Taufik Palenga¹ I Wayan Sutapa² Alifi Yunar³ ABSTRAK Kerusakan sarana dan prasarana jaringan irigasi dapat menurunkaan kinerja sistem pengelolaan air irigasi. Penurunan kinerja sistem irigasi mempengaruhi ketersediaan air yang dibutuhkan tanaman padi di sawah dalam satu satuan luas. Penelitian dilakukan untuk menilai kinerja jaringan irigasi utama pada Daerah Irigasi Sausu. berdasarkan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 12/PRT/M/2015 Tahun 2015 dengan menggunakan Indeks Kinerja Sistem Irigasi. Hasil perhitungan evaluasi sitem irigasi utama menghasilkan nilai 75,13?ri nilai maksimum 100%. Hasil ini sesuai dengan standar Permen PUPR No 12/PRT/M/2015 tersebut yang memiliki kisaran nilai 70 – 79 dengan kategori kinerja baik. Penanganan yang dibutuhkan sistem irigasi yang masuk kategori baik adalah pemeliharaan secara rutin dan pemeliharaan secara berkala. Upaya - upaya meningkatkan kinerja sistem jaringan irigasi utama pada Daerah Irigasi Sausu yaitu melakukan Upaya penanganan di beberapa aspek penunjang kinerja bangunan irigasi. Kata Kunci : Sistem Jaringan Irigasi Utama, Indeks Kinerja Sistem Irigasi, Permen PU No.12/PRT/M/2015

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up