Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKARAKTERISTIK DAN PREDIKSI KEKUATAN BETON MEMADAT MANDIRI ( SELF COMPACTED CONCRETE) DENGAN VARIASI SUHU PERENDAMAN
Nama: ISRAJUDDIN MA'ARIF
Tahun: 2022
Abstrak
ABSTRAK Israjuddin Ma’rif Yusran F 112 18 002, “Karakteristik dan Prediksi Kekuatan Beton Memadat Mandiri ( Self Compacted Condrete) dengan Variasi Suhu Peren-daman’. Dibimbing Oleh Gidion Turuallo dan Andi Arham Sejak lama telah dikembangkan perbaikan beton memadat sendiri (Self Compacting Concrete, SCC) untuk mengatasi penurunan kualitas beton karena kurangnya tenaga kerja terampil dan persoalan pengecoran komponen gedung artistik dengan bentuk geometri tergolong rumit bila dilakukan dengan pengecoran beton normal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proprsi campuran kuat tekan normal beton memadat sendiri (NS-SCC), superplasticizer, dan viscocity modified admixture (VMA) yang optimum agar memenuhi persyaratan SCC untuk uji aliran, segregasi, dan juga pengembangan kekuatan SCC dengan penggatian fly ash yang sama dengan semen dalam campuran beton. Penelitian meliputi pengujian material, desain campuran, pengamatan sifat fisik beton SCC baik ketika keadaann masih segar dengan melakukan pengujian beton SCC berupa slump flow test, V-funnel dan L-box test, Serta pada keadaan keras dilakukan pengujian kuat tekan dan kuat belah beton. Secara umum kuat tekan SCC pada umur awal terjadi penurunan kuat tekan akibat peningkatan penguunaan fly ash, tetapi pada umur lanjut kuat tekan beton mengalami peningkatan akibat penambahan fly ash seiring rendahnya suhu perawatan. Dari hasil Prediksi dan pengamatan actual kuat tekan beton dilapangan maka diperoleh nilai selisih kuat tekan FA 0% memiliki selisih kuat tekan berkisar 0,720% – 3,233%, FA 10% memiliki selisih kuat tekan berkisar 0,418% – 2,321%, dan FA 15% memiliki selisih kuat tekan berkisar 0,019% – 2,415%. Perbandingan Beton Konvensional dan SCC tanpa variasi fly ash dari hasil pengamatan sesuai selisih akual dan prediksi bisa dipastikan hampir sesuai bila dilakukan perhitungan sesuai dengan penelitian dan juga pengamatan kondisi beton lapangan sesuai dengan peningkatan kuat tekannya. Karna selisihnya tidak melebihi dai 4%. Kata Kunci: SCC, Fly Ash, Temperature, Maturity.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up