Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulREDESAIN GEOMETRIK JALAN RUAS TAWAELI - TOBOLI KILOMETER 33 - KILOMETER 35
Nama: SHANDIKA NUGROHO PUTRA
Tahun: 2024
Abstrak
REDESAIN GEOMETRIK JALAN RUAS TAWAELI – TOBOLI KILOMETER 33 – KILOMETER 35 Shandika Nugroho Putra, Eko Rahmat Labaso, Martini ABSTRAK Ruas jalan Tawaeli – Toboli merupakan salah satu akses dari Kabupaten Donggala dan Kabupaten Parigi Moutong, berdasarkan klasifikasi administrasi pemerintahan jalan ini termasuk golongan jalan Nasional. Ruas jalan Tawaeli - Toboli yang berada didaerah perbukitan dan terkenal karena lerengnya yang rawan longsor. Keadaan topografi di wilayah ini merupakan salah satu faktor yang sangat berpengaruh terhadap tingkat kenyamanan dan keamanan pada ruas jalan tersebut. Khususnya, jalan yang berada di Km 33 - Km 35 merupakan jalan yang kurang nyaman dan aman untuk dilintasi. Tanjakan curam yang diikuti tikungan gabungan balik arah serta lereng di sisi jalan membatasi pandangan pengendara saat di tikungan. Untuk itu dalam penelitian ini akan melakukan analisis mendalam tentang permasalahan yang ada pada ruas jalan Tawaeli - Toboli, termasuk penyebab utama dan dampak yang ditimbulkannya. Tahapan metodologi penelitian ini ialah dengan melakukan pengambilan data berupa data geometrik jalan dan situasi jalan di peroleh dari hasil pengukuran di lapangan kemudian diolah menjadi gambar long section dan cross section. Dan dilakukan pengambilan data kecepatan kendaraan eksisting, dengan melakukan pengukuran kecepatan kendaraan yang melintasi tikungan. Selanjutnya data yang diperoleh diolah dengan bantuan software Microsoft Office Excel 2019, Autodesk Civil 3D 2018, dan Google Earth agar mendapatkan hasil yang akurat dan efisien. Kondisi geometrik eksisting ruas jalan Tawaeli – Toboli Km 33 – Km 35 memiliki beberapa tikungan yang tidak memenuhi dari persyaratan jenis tikungan S-C-S seperti di tikungan sta. 33+275 dan memiliki kelandaian jalan hingga 25% di sta 34+925 – sta 33+950. Perbaikan geometrik pada ruas jalan Tawaeli – Toboli Km 33 – Km 35 yang dilakukan adalah dengan mengubah alinyemen horizontal agar memenuhi sesuai dengan standar melebihi minimum panjang lengkung circle 25 meter sesuai dengan jenis tikungannya, serta juga membuat jarak pandang menjadi terpenuhi dengan aman, dan mengubah lengkung vertikal menjadi lebih memadai menurunkan kelandaian dari 25% menjadi 8% di sta 33+925 – 33+950 dan tidak melebihi dari panjang landai kritis sesuai dengan standar yang diisyaratkan oleh pedoman desain geometirk jalan. Kata Kunci : Geometrik, Redesain, Kelandaian, Alinyemen Horizontal, Alinyemen Vertikal. GEOMETRIC REDESIGN OF THE TAWAELI ROAD SECTION - TOBOLI KILOMETER 33 - KILOMETER 35 Shandika Nugroho Putra, Eko Rahmat Labaso, Martini ABSTRACT The Tawaeli - Toboli road section is one of the accesses from Donggala Regency and Parigi Moutong Regency, based on the classification of government administration this road belongs to the National road class. The Tawaeli - Toboli road section is located in a hilly area and is famous for its landslide-prone slopes. The topography in this area is one of the factors that greatly affects the level of comfort and safety on the road. In particular, the road located at Km 33 - Km 35 is a road that is less comfortable and safe to cross. A steep incline followed by a combined U-turn and a slope on the side of the road restricts the driver's view while on the curve. For this reason, this study will conduct an in-depth analysis of the problems that exist on the Tawaeli - Toboli road section, including the main causes and impacts. The stages of this research methodology are to collect data in the form of road geometric data and road situations obtained from field measurements and then processed into long section and cross section images. And taking data on existing vehicle speeds, by measuring the speed of vehicles crossing the bend. Furthermore, the data obtained is processed with the help of Microsoft Office Excel 2019 software, Autodesk Civil 3D 2018, and Google Earth in order to obtain accurate and efficient results. The existing geometric condition of the Tawaeli - Toboli road section Km 33 - Km 35 has several bends that do not meet the requirements of the S-C-S bend type such as at the sta. 33+275 and has a road slope of up to 25% at sta 34+925 - sta 33+950. Geometric improvements on the Tawaeli - Toboli Km 33 - Km 35 road section carried out are by changing the horizontal alignment to meet the standards exceeding the minimum circle length of 25 meters according to the type of bend, and also making visibility to be met safely, and changing the vertical curve to be more adequate to reduce the slope from 25% to 8% at sta 33+925 - 33+950 and not exceeding the length of critical ramps according to the standards required by the road geometry design guidelines. Keywords: Geometrics, Redesign, Slope, Horizontal Alignment, Vertical Alignment.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up