Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH PENGALAMAN TENAGA KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA PROYEK KONSTRUKSI GEDUNG DI KOTA PALU (Studi Kasus Proyek Rekonstruksi Gedung Universitas Islam Palu)
Nama: NIRMALA
Tahun: 2022
Abstrak
ABSTRAK Pengalaman tenaga kerja merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi produktivitas tenaga kerja. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh pengalaman tenaga kerja terhadap produktivitas tenaga kerja proyek konstruksi gedung di kota Palu. Sampel dalam penelitian ini merupakan tenaga kerja yang berkeja pada proyek rekonstruksi gedung Universitas Islam Palu. Sampel penelitian berjumlah 69 responden dari 220 populasi. Data yang diperoleh dilakukan uji instrumen menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas kemudian dijelaskan melalui teknik analisis statistik deskriptif. Pengujian untuk mengetahui pengaruh pengalaman tenaga kerja terhadap peroduktivitas tenaga kerja dianalisis menggunakan analisis regresi linear berganda. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial lama waktu/ masa kerja (X1) dan tingkat pengetahuan dan keterampilan (X2) berpengaruh positif terhadap produktivitas tenaga kerja (Y) tapi tidak secara signifikan. Sedangkan penguasaan terhadap pekerjaan dan peralatan (X3) secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas tenaga kerja (Y). Secara simultan variabel lama masa/ waktu kerja (X1), tingkat pengetahuan dan keterampilan yang dimiliki (X2), variabel penguasaan terhadap pekerjaan dan peralatan (X3) berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas tenaga kerja (Y) dengan tingkat koefisien determinasi (R2) sebesar 88,4%. Kata Kunci : Pengalaman, Tenaga Kerja, Produktivitas dan konstruksi gedung.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up