Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulTINJAUAN PASANG SURUT DALAM PENGEMBANGAN DERMAGA PELABUHAN PANTOLOAN
Nama: DWI IFA AMANDA
Tahun: 2022
Abstrak
Pelabuhan Pantoloan merupakan pelabuhan utama di provinsi Sulawesi Tengah yang terbuka untuk pelayaran dalam dan luar negeri sekaligus merupakan pintu gerbang utama perekonomian propinsi Sulawesi Tengah. Pemerintah mendorong pemulihan infrastruktur di sektor transportasi laut di Sulawesi Tengah pascamusibah gempa bumi dan tsunami yang melanda Palu dan sekitarnya khusunya Pelabuhan Pantoloan. Pasang surut ditimbulkan karena adanya gaya tarik bulan dan matahari terhadap bumi. Penelitian untuk pasang surut perlu dilakukan sehingga hal yang tidak diinginkan dalam perencanaan suatu pelabuhan dapat dihindarkan atau ditetapkan sekecil mungkin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tinggi pasang surut yang ada di Pelabuhan Pantoloan, mengetahui elevasi dermaga yang direncanakan dan mengetahui kedalaman alur pelayaran. Input yang diperlukan adalah data batimetri, pasang surut selama 15 hari, dan data kapal. Dari hasil perhitungan pasang surut menggunakan metode admiralty didapatkan nilai F yaitu 0,78 m maka dapat disimpulkan bahwa tipe pasang surut yang terjadi yaitu cenderung condong ke harian ganda (mixed tide prevailing semi diurnal), berdasarkan hasil perhitungan diperoleh elevasi dermaga Pelabuhan Pantoloan sebesar 3,24 m dan kedalaman alur pelayaran sebesar 16,64 m.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up