Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERBAIKAN TANAH GAMBUT LALOMBI DENGAN SLAG FERRO NIKEL
Nama: SITI NUR KHASANAH
Tahun: 2022
Abstrak
PERBAIKAN TANAH GAMBUT LALOMBI DENGAN SLAG FERRO NIKEL Siti Nur Khasanah, Sukiman Nurdin ABSTRAK Tanah gambut adalah tanah yang terbentuk dari material organik yang berasal dari tanaman-tanaman yang telah membusuk. Dalam pelaksanaan pekerjaan konstruksi, daerah yang memiliki tanah gambut selalu dilakukan perbaikan/stabilitas karena sifat tanah gambut yang tidak menguntungkan, dan dapat menghambat laju pembangunan di daerah yang memiliki kawasan gambut tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik tanah gambut dan mengetahui perubahan daya dukung tanah gambut pada beberapa variasi campuran slag ferro nikel. Penelitian ini dilakukan terhadap tanah meliputi pengujian sifat fisik (uji batas atterberg, analisa saringan, berat jenis, berat isi, kadar abu, dan konsolidasi) serta pengujian sifat mekanis (geser langsung, konsolidasi, dan CBR rendaman). Adapun pengujian terhadap limbah slag ferro nikel yaitu, analisa saringan, berat jenis, berat isi, dan kadar air. Variasi slag ferro nikel yang digunakan yaitu 0%, 5%, 10%, dan 20%. Berdasarkan pengklasifikasian tanah gambut pada lokasi ini tergolong High Ash Peat (gambut dengan kadar abu > 25%). Pada pengujian Geser Langsung nilai kohesi atau lekatan terus menurun seiring bertambahnya persentase campuran slag feronikel dan kenaikan sudut geser terjadi disetiap penambahan slag feronikel sampai dengan pencampuran 20% yaitu sebesar 66,80 ยบ. Pada pengujian konsolidasi nilai Compression Index (Cc) tanah asli sebesar 0,00820 menurun seiring dengan penambahan slag feronikel hingga penambahan slag feronikel sebesar 20% nilai Cc menurun menjadi 0,00277. Penurunan Compression Index (Cc) menandakan bahwa tanah menjadi mudah padat dan mampat. Pada pengujian CBR nilai CBR tertinggi diperoleh pada penambahan slag ferro nikel 20% yaitu 16,35% untuk CBR rendaman. Kata kunci : CBR, geser langsung , konsolidasi, tanah gambut, slag ferro nikel

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up