Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulSTABILISASI TANAH DASAR JALAN MENGGUNAKAN PASIR DAN KAPUR PADAM (STUDI KASUS JALAN TRANS SULAWESI KECAMATAN TIKKE RAYA KABUPATEN PASANGKAYU)
Nama: Aspar
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK Daerah Tikke Raya adalah salah satu daerah di Kabupaten Pasangkayu Provinsi Sulawesi Barat. Daerah ini merupakan daerah perkebunan sawit dan merupakan jalur utama penghubung antar Provinsi Sulawesi Tengah – Sulawesi Barat, sehingga membutuhkan prasarana jalan yang cukup bagus dan nyaman untuk memprlancar jalur transportasi dengan daerah lain. Pengujian yang dilakukan di Laboratorium antara lain : Analisa saringan, berat jenis, pemadatan dan pemeriksaan nilai CBR Dari hasil pengujian analisa saringan untuk % tertahan bukaan No.4 diperoleh nilai antara 11,46% - 13,34?ri 5 titik pengujian, untuk % lolos bukaan No.4 diperoleh nilai antara 86,66% - 88,54%. Berat jenis pasir = 2,66 dan berat jenis kapur = 1,94. Klasifikasi tanah menurut USCS dan AASTHO tanah ini adalah Pasir Gradasi Buruk. Dari hasil pengujian pemadatan diperoleh nilai rata-rata kadar air optimum (%) terhadap tanah asli 100% sebesar 62,02%. Setelah dilakukan stabilisasi dengan menambahkan kapur 30%, 25%, 20%, 50%, dan pasir 20%, 25%, 30%, 50% maka nilai kadar air optimum rata-rata didapaktan adalah 34,26% sampai 28,50%. Sedankan berat isi kering maksimum (kg/cm3) untuk tanah asli = 0,73 (kg/cm3) sampai 1,22 (kg/cm3). Ada dua jenis pemeriksaan nilai CBR yaitu CBR tanpa rendaman dan rendaman. Untuk pemeriksaan nilai CBR laboratorium tanpa rendaman tanah asli sebesar 5,47% sedankan untuk CBR rendaman sebesar 3,52% setelah ditambahkan bahan stabilisasi nilai CBR tanpa rendaman bertambah dari 13,36% sampai 21,43%. Dan untuk CBR rendaman 11,177% sampai 19,614%. Dengan adanya penambahan bahan stabilisasi kapur dan pasir terjadi penurunan nilai kadar air opimum dan terjadi peningkatan pada nilai berat isi kering maksimum serta nilai CBRnya juga bertambah.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up