Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulSTRATEGI PEMASARAN PRODUK BAWANG GORENG DI INDUSTRI KECIL MENENGAH (IKM) RAJA BAWANG DI MASA PANDEMI COVID-19
Nama: AFRINI
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Industri Kecil Menengah (IKM) Raja Bawang merupakan salah satu industri pengolah bawang goreng yang bertahan ditengah pandemi covid-19 yang berada di Kota Palu. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana strategi pemasaran IKM Raja bawang ditengan pandemi covid-19. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh melalui wawancara langsung dengan 5 orang responden di lokasi penelitian. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis SWOT. Berdasarkan perhtungan ditemukan bahwa nilai total IFAS adalah 1,31 dan nilai total EFAS adalah 2,82. Dengan demikian strategi pemasaran IKM Raja Bawang di masa pencemi Covid 19 berada pada Kuadran II. . Dengan demikian matrik IE untuk IKM Raja Bawang berada di posisi pertumbuhan dan stabilitas. Hasil penentuan strategi yaitu yang pertama Melakukan promosi, dengan melakukan promosi kepada konsumen secara online misalnya pada berbagai macam sosial media yang tersedi, yang kedua Memilih lokasi strategis, pililah lokasi yang strategis yang mudah dijangkau oleh pelanggan, semenjak corona IKM Raja Bawang memilih untuk memasarkan produknya di semua Outlet Alfamidi yang ada di sekitar Kota Palu dang yang ketiga Menggunakan Internet marketing, salah satu strategi pemasaran yang banyak digunakan pengusaha yaitu dengn cara internet marketing. Dengan menampilkan produk usaha disitus jejaring sosial.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up