JudulANALISIS PRODUKSI USAHATANI NILAM DI DESA SUMBER MULYA KECAMATAN SIMPANG RAYA KABUPATEN BANGGAI |
Nama: PARDIN LASAKSI |
Tahun: 2021 |
Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besar pengaruh luas lahan, bibit, tenaga kerja, pupuk urea, dan pengalaman berusahatani terhadap produksi nilam di Desa Sumber Mulya Kecamatan Simpang Raya Kabupaten Banggai. Penentuan lokasi penelitian ini dilakukan secara sengaja. Penetuan sampel dalam penelitian menggunakan metode sensus yaitu dengan mewawancarai secara keseluruhan dari populasi atau seluruh petani nilam, populasi petani nilam sebanyak 78 orang. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode regresi linier berganda dan fungsi produksi Cobb-Douglass. Hasil analisis menunjukkan bahwa secara bersama-sama atau simultan variabel luas lahan (X1), bibit (X2), tenaga kerja (X3), pupuk urea (X4) dan pengalaman berusahatani (X5) berpengaruh nyata terhadap produksi nilam, secara parsial masing-masing variabel luas lahan (X1), bibit (X2), tenaga kerja (X3), pupuk urea (X4) dan pengalaman berusahatani (X5) berpengaruh nyata terhadap produksi nilam di Desa Sumber Mulya. Nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,892 720 menunjukkan bahwa variasi (naik turunnya) produksi nilam (Y) di Desa Sumber Mulya dapat diterangkan oleh variabel bebas (X) sebesar 89%, sedangkan 11% disebabkanoleh faktor lain yang tidak dimasukkan dalam model misalnya faktor iklim dan lain-lain. |