JudulFAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI PRODUKSI CENGKEH DI KECAMATAN BANGGAI UTARA KABUPATEN BANGGAI LAUT |
Nama: SULASTI BUTAS |
Tahun: 2019 |
Abstrak Sulasti Butas, Faktor-faktor yang memegaruhi produksi cengkeh di Kecamatan Banggai Utara Kabupaten Banggai Laut Dibimbing oleh Max Nur Alam, dan Yulianti Kalaba Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor apa sajakah yang memengaruhi produksi cengkeh di Kecamatan Banggai Utara. Penelitian dilaksanakan di Kecamatan Banggai Utara Kabupaten Laut dengan pertimbangan bahwa Kecamatan banggai Utara adalah merupakan salah satu penghasil cengkeh terbesar. Populasi dalam penelitian ini adalah petani cengkeh di Kecamatan Banggai Utara dengan jumlah 30 responden petani. Penelitian ini menggunakan metode Analisis Regresi Linier Berganda. Adapun Variabel Independen/bebas dalam model ini adalah Jumlah Pohon (X1), Luas Lahan (X2) Penggunaan Pupuk (X3) dan Tenaga Kerja (X4), sedangkan variabel dependennya/terikat adalah Produksi Petani Cengkeh (Y). Dan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen secara parsial, digunakan Uji t. Di lain pihak untuk mengetahui pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen secara simultan, digunakan Uji F. Metode Pengumpulan data yang digunakan adalah studi pustaka, dokumentasi dan kuesioner. Hasil Penelitian diperoleh menjelasakan dimana koefisien korelasi (X1, X2, X3 dan X4) yang diperoleh R2 adalah R = 0.833?, yang berarti bahwa variasi perubahan produksi cengkeh di Kecamatan Banggai Utara Kabupaten Banggai Laut sebesar 83,3 %. Dipengaruhi oleh variabel bebas, sedangkan sisanya 16,7 % di pengaruhi variabel-variabel lain luar model. Kata Kunci : Produksi Cengkeh, Jumlah Pohon, Regresi Linier Berganda |