JudulPengaruh Harga Dan Kualitas Terhadap Kepuasan Konsumen Bawang Goreng Lembah Palu Pasar Ranggulalo Kecamatan Sigi Biromaru Kabupaten Sigi |
Nama: SENNIWATI |
Tahun: 2025 |
Abstrak SENNIWATI (E32120224) Pengaruh Harga Dan Kualitas Terhadap Kepuasan Konsumen Bawang Goreng Lembah Palu Di Pasar Ranggulalo Kecamatan Sigi Biromaru Kabupaten Sigi (Dibimbing Oleh Arifuddin Lamusa Dan Karlina Muhsin Tondi, 2024) Kualitas produk merupakan salah satu faktor yang menjadi pertimbangan konsumen sebelum membeli suatu produk bawang goreng lembah palu. Dengan kualitas produk yang bagus dan terpercaya, maka produk akan senantiasa tertanam dibenak konsumen. Selain itu, konsumen juga semakin kritis terhadap apa yang mereka terima dan harapkan dari sebuah produk terutama pada bawang goreng lembah palu. Harga bagi konsumen merupakan bahan pertimbangan yang penting bagi konsumen untuk dapat membeli produk terutama pada bawang goreng, karena harga suatu produk mempengaruhi persepsi konsumen mengenai produk tersebut. kepuasan konsumen di rumuskan sebagai bentuk sikap atau perilaku konsumen terhadap suatu barang atau jasa yang telah dikonsumsi atau diperoleh, sehingga akan menimbulkan rencana untuk pembelian kembali terhadap suatu produk serta menimbulkan rasa kepuasan terhadap suatu produk yang dimana atas kepuasan atau ketidakpuasan terhadap bawang goreng. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh harga dan kualitas terhadap kepuasan konsumen secara parsial dan simultan pada produk bawang goreng lembah palu. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis Kuantitaf. Analisis Kuantitatif digunakan untuk mengolah data yang sudah terkumpul dari responden di lapangan. Proses pengolahan data seperti mengelompokan data berdasarkan jenis responden, membuat tabulasi, dan melakukan uji hipotesis. Berdasarkan hasil analisi data penelitian tentang “Pengaruh kualitas bawang goreng terhadap kepuasan konsumen bawang goreng lembah palu di pasar ranggulalo kecamatan sigi biromaru kabupaten sigi”. Hasil pengujian dengan program SPSS versi 29 untuk variabel harga terhadap kepuasan konsumen (Y) diperoleh thitung ? ttabel (3,091? 2,051) dan nilai signifikansi lebih kecil (0,005? 0,05) harga berpengaruh nyata secara signifikan terhadap kepuasan konsumen (Y), variabel kualitas produk terhadap kepuasan konsumen (Y) diperoleh nilai thitung ? ttabel (-0,395 ? 2,051) dan nilai signifikansi lebih besar (0,696 ? 0,05. Kualitas produk (X2) tidak berpengaruh nyata secara signifikan terhadap kepuasan konsumen (Y). Secara simultan Diketahui Fhitung sebesar 3,051 dengan nilai signifikansi 0,035 sedangkan nilai Ftabel pada tabel distribusi dengan tingkat kesalahan 5?alah sebesar 2,76. Hal ini berarti Fhitung ? Ftabel (4,779 ? 3,35) dengan nilai signifikansi 0,017 ? 0,05. |