Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS PENDAPATAN INDUSTRI RUMAH TANGGA PENYULINGAN MINYAK NILAM DI DESA MALEO JAYA KECAMATAN BATUI SELATAN KABUPATEN BANGGAI
Nama: WAYAN OBI KERTAJAYA
Tahun: 2023
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pendapatan pada industri penyulingan minyak nilam di Desa Maleo Jaya. Penentuan responden dalam penelitian ini dilakukan secara sengaja (purposive) yaitu 1 pimpinan dan 3 orang karyawan. Data yang digunakan bersumber dari data Primer dan data sekunder, serta analisis yang digunakan yaitu analisis pendapatan. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2022 sampai dengan bulan Januari 2023 di Desa Maleo Jaya Kecamatan Batui Selatan Kabupaten Banggai. Hasil Analisis menunjukkan bahwa total penerimaan pada industri rumah tangga penyulingan minyak nilam di Desa Maleo Jaya dalam melakukan proses produksi dari bulan Januari sampai dengan Desember 2021, diperoleh penerimaan sebesar Rp. 1.255.686.100 dengan total biaya yang dikeluarkan yaitu sebesar Rp. 956.881.509 Sehingga diperoleh pendapatan industri dari bulan Januari sampai dengan bulan Desember 2021 yaitu sebesar Rp. 298.804.591 dengan rata-rata pendapatan perbulan yaitu sebesar Rp. 24. 900. 328. Kata Kunci : Analisis Pendapatan, Industri Rumah Tangga, Minyak Nilam.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up