JudulPENGARUH KESADARAN PERSEPSI DAN PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP PERILAKU MENGKONSUMSI BUAH DI KOTA PALU |
Nama: AKBAR TEGAR ADITAMA |
Tahun: 2023 |
Abstrak Tujuan penelitian ini adalah : 1). Mengidentifikasi kesadaran konsumen terhadap perilaku mengkonsumsi buah lokal di Kota Palu. 2). Mengidentifikasi persepsi konsumen terhadap perilaku mengkonsumsi buah lokal di Kota Palu. 3). Mengidentifikasi preferensi konsumen terhadap perilaku mengkonsumsi buah lokal di Kota Palu. 4). Menganalisis pengaruh kesadaran, persepsi, dan preferensi konsumen terhadap perilaku mengkonsumsi buah lokal di Kota Palu Penelitian ini dilakukan di Kota Palu .Pemilihan tempat dengan purposive, penentuan sampel menggunakan insidental sampling. Pertimbangan memilih Kota Palu sebagai tempat penelitian bahwa di wilayah Kota Palu adalah salah satu kota yang terkenal dengan Central Aktifitas a). Variabel Kesadaran dan Persepsi konsumen di Kota Palu berpengaruh terhadap Perilaku Mengkonsumsi buah lokal. Sedangkan Preferensi berpengaruh terhadap perilaku mengkonsumsi di Kota Palu. Kesadaran dan preferensi memiliki arah Negatif sementara persepsi memiliki arah positive terhadap Perilaku Mengkonsumsi. b) Secara bersama - sama Variabel kesadaran, persepsi, dan preferensi berpengaruh signifikan terhadap perilaku mengkonsumsi buah lokal.(c)Besaran R2 adalah ,776 yang menunjukkan bahwa kontribusi kesadaran, persepsi, dan preferensi mampu menjelaskan terhadap perilaku mengkonsumsi buah lokal sebesar 77,6?n sisanya 32,4% dijelaskan oleh faktor lain. |