Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulSTRATEGI PENGEMBANGAN USAHA GULA AREN PA-DA INDUSTRI RUMAH TANGGA DI DESA POSONA KECAMATAN KASIMBAR KABUPATEN PARIGI MOUTONG
Nama: MAGFIRA
Tahun: 2024
Abstrak
Usaha pembuatan gula aren secara tidak langsung menjadi salah satu peluang usaha bagi masyarakat dalam sektor industri. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi yang tepat, untuk pengembangan usaha gula aren pada industri rumah tangga di Desa Posona Kecamatan Kasimbar, kabupaten Parigi Moutong. Penentuan responden yaitu dengan metode (purposive sampling) teknik pengambilan sampel dengan pertimbangan tertentu, dengan melakukan observasi dan wawancara langsung dengan produsen usaha gula aren. Analisis data yang digunakan yaitu analisis SWOT. Hasil dari penelitian ini disimpulkan bahwa strategi yang dapat di sarankan dalam pengembangan usaha gula aren di desa Posona Kecamatan kasimbar adalah strategi W-O, yang berada pada kuadran III dan menunjukan bahwa usaha gula aren di desa Posona berada pada posisi (Negatif, Positif) yaitu keadaan usaha yang lemah tetapi berpeluang, artinya meminimalkan kelemahan-kelemahan yang ada pada lingkungan internal untuk memanfaatkan peluang-peluang yang ada pada lingkungan eksternal.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up