Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Profitabilitas Usaha Mete Goreng Pada UD. Hj. Mbok Sri Di Kota Palu
Nama: HERI SISWANTO
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Pengolahan kacang mente menjadi kacang mente goreng adalah teknik pengolahan kacang mente untuk memperpanjang masa simpan kacang mente sehingga tidak mudah rusak guna memproleh nilai jual yang lebih tinggi dipasaran. Tujuan dari penilitian ini adalah untuk mengetahui profitabilitas UD Hj.Mbok Sri dalam memproduksi mente goreng dan untuk mengidentifikasi kemampuan UD Hj.Mbok Sri untuk menghasilkan laba bersih sesuai apa yang diharapkan industri tersebut. Penentuan responden dalam penelitian ini dilakukan secara sengaja (purposive), dengan pertimbangan bahwa pimpinan usaha dan tenaga kerja industri "Hj.Mbok Sri" dapat memberikan informasi mengenai proses produksi, responden yang diambil berjumlah 5 orang yaitu 1 orang pimpinan dan 4 orang karyawan yang bertugas dalam memproduksi mente goreng yang berkaitan erat dengan usaha tersebut. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis Profitabilitas. Hasil dari perhitungan Profitabilitas menunjukkan bahwa usaha Mente Goreng pada UD. Hj. Mbok Sri mampu menghasilkan keuntungan dari kegiatan produksi yang dilakukan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up