Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS NILAI TAMBAH JAGUNG MENJADI MARNING JAGUNG PADA INDUSTRI RUMAH TANGGA NADAMBA DI KABUPATEN SIGI
Nama: ADELVIN MBIRONGI
Tahun: 2021
Abstrak
ABSTRACT This study aims to determine the added value of corn into marning corn in the Nadamba home industry in Sigi Regency. This research was conducted in April 2021. There were 3 respondents consisting of 1 industry leader, 2 employees in the production sector. This study uses primary data and secondary data. Analysis of the data used is the analysis of added value (hayami method). The results of the analysis show that the production of marning corn in the Nadamba home industry in April 2021 using 250 kg of dry yellow corn that has been in shelled form produces 235 kg of marning corn and produces 235 packages of 1 kg of marning corn. The amount of corn marning production income in the Nadamba home industry is Rp. 9,827,619, and the added value obtained is Rp. 61,237/kg, with a profit of Rp. 53,237/kg of raw materials or 86.93%. The added value of marning corn production is influenced by the magnitude of the output value, the price of raw materials, and the value of the contribution of other inputs. Keywords: Marning Corn, Value Added, Home Industry. ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai tambah jagung menjadi marning jagung pada industri rumah tangga Nadamba di Kabupaten Sigi. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan April 2021. Responden berjumlah 3 orang yang terdiri dari 1 pemimpin industri, 2 karyawan di bidang produksi. Penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder. Analisis data yang digunakan adalah analisis nilai tambah (metode hayami). Hasil analisis menunjukan produksi marning jagung pada industri rumah tangga Nadamba Bulan April Tahun 2021 menggunakan 250 kg jagung kuning kering yang sudah dalam bentuk pipil menghasilkan 235kg marning jagung dan menghasilkan 235 kemasan marning jagung ukuran 1 kg. Besarnya pendapatan produksi marning jagung pada Industri rumah tangga Nadamba yaitu sebesar Rp. 9.827.619, dan nilai tambah yang diperoleh sebesar Rp. 61.237/kg, dengan keuntungan sebesar Rp. 53.237/kg bahan baku atau sebesar 86,93%. Nilai tambah produksi marning jagung dipengaruhi oleh besarnya nilai output, harga bahan baku, dan nilai sumbangan input lain.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up