Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS NILAI TAMBAH KEDELAI MENJADI TEMPE PADA INDUSTRI TEMPE MONAS DI KOTA PALU
Nama: APRILIANA
Tahun: 2021
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : Nilai Tambah Kedelai Menjadi Tempe pada Industri Tempe Monas di Kota Palu dan Menganalisis pendapatanUsaha Tempe pada Industri Tempe Monas di Kota Palu. Metode penentuan responden yang digunakan dalam penelitian ini dilakukan secara sengaja (Purposive), responden yang dipilih sebanyak 5 orang yaitu Pimpinan Industri Tempe Monas, karyawan bagian pengolahan dan karyawan bagian pengemasan. Analisis yang digunakan yaitu analisis pendapatan dan nilai tambah (pendapatan dan nilai tambah Usaha Tempe pada Industri Tempe Monas di Kota Palu). Hasil penelitian menunjukkanBesarnya pendapatan produksi tempe pada Industri Tempe Monas yaitu sebesar Rp 37.880.000, dan nilai tambah yang diperoleh dari hasil olahan kacang kedelai menjadi tempe adalah sebesar Rp 7.211/kg,dengan keuntungan sebesar Rp 5.051 atau sebesar 70,04%. Besarnya keuntungan dipengaruhi oleh besarnya nilai tambah, semakin besar nilai tambah maka keuntungan yang diperoleh perusahaan akan semakin besar, sedangkan nilai tambah produksi tempe dipengaruhi oleh besarnya nilai output, harga bahan baku, dan nilai sumbangan input lain.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up