JudulANALISIS PENDAPATAN USAHATANI JAGUNG HIBRIDA DI DESA DOMAG MEKAR KECAMATAN BUNOBOGU KABUPATEN BUOL |
Nama: MOH. APRIANSYAH |
Tahun: 2023 |
Abstrak RINGKASAN Moh. Apriansyah (E 321 16 022) Analisis Pendapatan Usaha Tani Jagung Hibrida di Desa Domag Mekar Kecamatan Bunobogu Kabupaten Buol (dibimbing oleh Bapak Arifuddin Lamusa dan Ibu Sulmi) Di Indonesia, sektor pertanian sangat berperan penting dalam pembangunan ekonomi nasional. Jagung merupakan salah satu komoditas tanaman pangan sektor pertanian yang banyak diusahakan oleh petani-petani di Indonesia. Dari sisi pasar, potensi pemasaran jagung terus mengalami peningkatan, hal ini dapat dilihat dari semakin berkembangnya industri peternakan yang pada akhirnya meningkatkan permintaan jagung sebagai bahan pakan ternak, berkembang pula produk pangan dari jagung dalam bentuk tepung jagung di kalangan masyarakat Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui besar pendapatan usahatani jagung. 2) Untuk mengetahui berapa besar hasil produksi usaha tani jagung. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 30 desember 2022- 15 januari 2023 di Desa Domag Mekar Kecamatan Bunobogu Kabupaten Buol. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa rata-rata produksi usaha tani jagung hibrida dalam satukali musim tanam sebesar 3,561Kg/Ha/musim. Dan total pendapatan rata-rata yang diperoleh sebesar 7.554.367,09/Ha/musim tanam. |