JudulSTRATEGI PEMASARAN USAHA KOPI KAILI PADA USAHA KECIL MENENGAH ( UKM ) RISKI NARASA DI DESA TINGGEDE KECAMATAN MARAWOLA KABUPATEN SIGI |
Nama: TIARA LESTARI SILAMU |
Tahun: 2024 |
Abstrak RINGKASAN Tiara Lestari Silamu (E 321 15 246), Strategi Pemasaran Kopi Kaili Pada UKM (Usaha Kecil Menengah Riski Narasa Di Kabupaten Sigi) (di bimbing oleh Effendy dan Al Alamsyars, 2021). UKM Riski Narasa memproduksi Kopi Kaili Sulteng yang memiliki ciri khas dan nama produk yang bereda dari pada yang lain, Kopi Kaili Sulteng berasal dari bahan baku yaitu kopi robusta yang di terima langsung dari petani kopi di Kabupaten Sigi tepatnya di Kecamatan Palolo, kemudian di olah menjadi suatu produk kopi bubuk dalam kemasan, selain itu ada juga dalam bentuk biji kopi. UKM Riski Narasa juga berlokasi di Desa Tinggede yang jaraknya tidak begitu jauh dari Kota palu sehingga lebih mudah untuk mendapatkan konsumen, karena Kota Palu penduduknya sebagian besar berasal dari daerah lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemasaran produksi Usaha Kecil Menengah Riski Narasa dengan memanfaatkan kondisi faktor internal dan eksternal di Desa Tinggede Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November sampai Desember 2020 di UKM Riski Narasa di Desa Tinggede, Kecamatan Marawola, Kabupaten Sigi. Responden yang di ambil dalam penelitian terdiri dari 6 orang yang di pilih dri pihak pihak internal dan eksternal. Responden pihak internal terdiri dari 1 orang yaitu pemilik usaha, 2 orang karyawan, sedangkan responden pihak eksternal terdiri dari 3 orang konsumen, hal ini telah di setujui oleh pemilik usaha, karyawan bagian pengelolahan dan pemasaran, dan konsumen untuk memberikan informasi mengenai penelitian yang di laksanakan. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis SWOT digunakan untuk mengetahui metode strategi pemasaran dengan cara menganalisis faktor eksternal berupa peluang dan ancaman serta faktor internal berupa kekuatan dan kelemahan. Hasil analisis faktor-faktor lingkungan internal yang mempengaruhi strategi pemasaran UKM Riski Narasa adalah kualitas kopi kaili yang baik, Rasa produk mempunyai ciri khas dibandingkan produk pesaing, Sarana dan prasarana yang memadai, dan juga dikarenakan jumlah modal perusahaan yang terbatas. Faktor-faktor lingkungan eksternal yang mempengaruhi adalah ketersediaan bahan baku yang cukup, kebutuhan masyarakat akan konsumsi minuman berupa kopi, persaingan dengan perusahan yang sejenis, serta adanya kenaikan tarif listrik dan gas LPG. UKM Riski Narasa saat ini berada posisi kuandran 1 yaitu posisi strategi kekuatan – Peluang (SO). Hasil analisis SWOT menghasilkan delapan alternatif strategi yang perlu dilakukan oleh UKM Riski Narasa, yaitu mengembangkan jaringan pemasaran, meningkatkan kualitas layanan kepada para pelanggan, memperkuat kerjasama dengan instansi pemerintahan, meningkatkan kualitas SDM dengan pelatihan, meningkatkan kegiatan promosi dan periklanan, menetapkan harga untuk menghadapi persaingan, meningkatkan pengguna |