JudulANALISIS PERAMALAN JUMLAH PRODUKSI KELAPA SAWIT PADA PT. AGRO NUSA ABADI ( ANA) DI KABUPATEN MOROWALI UTARA |
Nama: RUTH SARANGATI |
Tahun: 2019 |
Abstrak Ruth Sarangati ( E 321 15 228). Analisis Peramalan jumlah Produksi Kelapa Sawit Pada PT. Agro Nusa Abadi (ANA) di Kabupaten Morowali Utara di bimbing oleh Arifuddin Lamusa dan Lien Damayanti, 2019. Sektor Pertanian meliputi subsektor Tanaman pangan, Holtikultura, Perternakan, Kehutanan dan Perkebunan. secara kondisonal mempunyai kontribusi yang signifikan terhadap perekonomian nasional yang menyumbang devisa negara, serta memberi lapangan kerja dan mendukung perkembangan industri Perkembangan perusahaan sawit di Kabupaten Morowali Utara khususnya di PT. Agro Nusa Abadi dengan tingkat produksi yang cukup besar. Penelitian ini di dilaksananakan pada bulan Januari 2019 sampai dengan Mei 2019 di Perusahaan PT. Agro Nusa Abadi (ANA) yang bertempat di Kabupaten Morowali Utara Kecamatan Petasia Timur. Penelitian ini menggunakan metode peramalan ARIMA (Autoregresif intergeret moving avarage) dengan data produksi sawit Time Series 2014 – 2018. Hasil dan Pembahasan dapat ditarik kesimpulan, bahwa Setelah melakukan uji stasioner data dengan melihat deskriptif grafik maka tampak grafik garis pada data produksi tanaman kelapa sawit tidak mendatar yang mengindikasikan data belum stasioner. Maka dilanjutkan dengan menggunakan correlogram dan unit root test. dengan melihat nilai AIC(Akaike info criterion) dan SIC (Schwarz Criterion) terkecil maka model ARIMA terbaik yang dipilih adalalah ARIMA (1, 2,1) dan hasil peramlan diperoleh nilai estimasi peramalan pada 24 periode yaitu periode 2019 s/d 2020 cenderung mengalami peningkatan yang signifikan nilai total estimasi pada tahun 2019 adalah sebesar 79.160,256 dan 2020 adalah sebesar 87.335,554 Ton. |