Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS PRODUKSI DAN PENDAPATAN USAHATANI KEDELAI DI DESA SINDANG BARU KECAMATAN TOILI KABUPATEN BANGGAI
Nama: HEFI FITRIANA
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh faktor luas lahan, penggunaan benih, tenaga kerja, dan penggunaan pestisida serta pendapatan yang diterima oleh petani. Penelitian dilaksanakan di Desa Sindang Baru Kecamatan Toili Kabupaten Banggai. Lokasi penelitian ditentukan secara sengaja (purposive) dengan pertimbangan bahwa Desa Sindang Baru merupakan desa penghasil kedelai terbesar di Kecamatan Toili Kabupaten Banggai. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari sampai Maret 2019. Penentuan responden dilakukan dengan metode sampel secara acak sederhana (Simple Random Sampling). Penentuan jumlah responden menggunakan standar deviasi dan rumus slovin sehingga diperoleh jumlah responden sebanyak 38 orang. Analisis data yang digunakan adalah analisis Fungsi Produksi Cobb-Douglas dan analisis pendapatan. Hasil analisis menunjukkan Fhitung = 23,131 > Ftabel = 2,88 pada taraf probabilitas 5% (0,05) yang berarti hipotesis (Ho) ditolak dan (H1) diterima secara simultan (bersama–sama) mempengaruhi produksi Kedelai. Secara persial variabel penggunaan benih dan penggunaan pestisida berpengaruh nyata terhadap produksi kedelai, luas lahan dan tenaga kerja berpengaruh tidak nyata terhadap produksi kedelai. Rata-rata pendapatan yang diterima petani sebesar Rp.4.713.842,76/1,46 ha atau Rp.3.227.300,8/1 ha. Kata Kunci : Usahatani Kedelai, Produksi, Pendapatan

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up