Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS RANTAI PASOK KOMODITI BERAS DI KELURAHAN PAMONA KECAMATAN PAMONA PUSELEMBA KABUPATEN POSO
Nama: SEPTIAN ADITYA KOLOMPO
Tahun: 2020
Abstrak
Beras merupakan salah satu makanan pokok bagi masyarakat Indonesia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui mekanisme rantai pasokan terkait dengan aliran produk, aliran informasi, dan aliran keuangan di Kelurahan Pamona Kecamatan Pamona Puselemba Kabupaten Poso. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan kualitatif. Hasil analisis menunjukkan bahwa: (1) Aliran produk dalam rantai pasokan komoditas beras di Kelurahan Pamona berupa 2 saluran pemasaran yaitu: Saluran Pemasaran I: Petani ?Pedagang Pengecer ? Konsumen. Saluran Pemasaran II: Petani? Pedagang pengumpul ? Pedagang Pengecer ?Konsumen. Total biaya saluran I 109, total keuntungan 1.741, total marjin 1.850. Saluran II total biaya 480, total keuntungan 1.220 total marjin 1.700. Saluran pemasaran II merupakan saluran pemasaran paling efisien dengan farmer's share sebesar 83,00% dimana apabila farmer's share lebih dari 50% maka dianggap efisien; (2) Aliran informasi pada rantai pasokan komoditas beras adalah aliran informasi dari petani dengan setiap mata rantai yang terlibat dalam rantai pasokan beras di Kelurahan Pamona; (3) Aliran keuangan dalam rantai pasokan komoditas beras di Kelurahan Pamona dibedakan menjadi 4 macam aliran dimana dalam aliran keuangan tersebut, sistem transaksi pembayaran yang digunakan selama proses distribusi sangat mempengeruhi kinerja dari setiap rantai. Kata Kunci : Pamona, Beras, Rantai Pasok

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up