Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPemetaan Status Hara Nitrogen Pada Lahan Sawah Di Dolago Padang Kecamatan Parigi Selatan Kabupaten Parigi Moutong
Nama: WIDYA NINGRUM ANGGRAINI
Tahun: 2024
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan Peta Status Hara Nitrogen pada Lahan Sawah di Dolago Padang Kecamatan Parigi Selatan Kabupaten Parigi Moutong. Analisis tanah dilaksanakan di Laboratorium Ilmu Tanah Fakultas Pertanian Universitas Tadulako, Palu. Metode yang digunakan yaitu metode survei dengan teknik pengambilan sampel tanah secara langsung di lapangan yang lokasinya dilakukan secara sengaja (purposive sampling). Pengambilan sampel tanah serta penetapan titik sampel berdasarkan peta digital dan mengasilkan peta gabungan keduanya yang memiliki informasi atribut dari kedua peta tersebut sesuai kondisi di lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peta status hara nitrogen (N-total) pada 10 kelompok tani di desa Dolago Padang didominasi oleh kriteria sangat rendah yaitu berkisar 0,03% - 0,09%, luas status hara yakni 180,49 ha dengan persentase sebaran sebesar 31,27%, kriteria rendah yaitu berkisar 0,10% - 0,15%, luas status hara yakni 376,42 ha dengan persentase sebasaran sebesar 65,22%. Pada sampel SG 3 kelompok tani Lappoase 2 menunjukkan kriteria sedang yaitu sebesar 0,29%, luas status hara yakni 20,27 ha dengan persentase sebaran 3,51%.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up