Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEFEKTIVITAS BERBAGAI DOSIS GMN Trichoderma Sp. DENGAN PELARUT LIMBAH AIR CUCIAN BERAS UNTUK MENGENDALIKAN PENYAKIT BUSUK DAUN PADA TANAMAN TOMAT
Nama: SITTI FATIMAH
Tahun: 2025
Abstrak
Penyakit busuk daun yang disebabkan oleh cendawan Phytophthora infestans termaksud salah satu jenis cendawan yang sulit untuk diatasi pada tanaman tomat. Serangan penyakit dapat menyebar ke batang, tangkai dan buah. Serangan penyakit ini dapat berkembang dengan cepat pada kelembaban disekitar kanopi >95% pada suhu sekitar 20oC. Penyakit busuk daun dapat menyebabkan penurunan produksi pada lahan hingga gagal panen apabila tidak ditangani dengan tepat dan cepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa dosis GMN Trichoderma sp. dengan pelarut limbah air cucian beras yang efektif untuk mengendalikan cendawan P.infestans penyebab penyakit busuk daun pada tanaman tomat. Penelitian ini dilakukan di labolatorium penyakit dan di screen house, fakultas pertanian, universitas tadulako, kota palu selama kurang lebih delapan bulan, menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan enam perlakuan dan empat kali ulangan, berikut dosis perlakuan GMN Trichoderma sp. yang digunakan (kontrol, 5g/1 liter air cucian beras, 10g/1 liter air cucian beras, 15g/ 1 liter air cucian beras, 20g/ 1 liter air cucian beras, 25g/ 1 liter air cucian beras). parameter yang diamati meliputi keparahan penyakit, kejadian penyakit, jumlah buah tomat dan berat buah tomat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan GMN Trichoderma sp dengan dosis 20g/1 liter air cucian beras memberikan hasil terbaik pada parameter keparahan penyakit di umur 57 HST, jumlah buah tomat dan berat buah tomat. Kata Kunci: GMN Trichoderma sp, cendawan P. infestans.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up