Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulRESPON PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN TOMAT (Solanum Lycopersicum L.) PADA BERBAGAI KONSENTRASI POC DAN INTERVAL PENYIRAMAN AIR
Nama: NI LUH YUDI PURNAMI
Tahun: 2023
Abstrak
Tanaman tomat (Solanum lycopersicum L.) merupakan sayuran buah yang banyak digemari dan mempunyai banyak peranan penting dalam pemenuhan gizi. Kandungan kaya akan vitamin dan mineral, seperti vitamin A, vitamin C, folat, dan kalium. Buah ini juga mengandung berbagai antioksidan, antara lain, likopen, lutein, dan zeaxanthin. Penelitian dilaksanakan dengan menggunakan metode Rancangan Acak Kelompok (RAK) pola factorial dengan dua faktor. Faktor pertama adalah kosentrasi pupuk organik cair yang terdiri dari 4 taraf yaitu: K0 (Tanpa POC urine sapi), K1 (urine sapi 100 ml/liter air), K2 (urine sapi 200 ml/liter air), K3 (urine sapi 300 ml/liter air). Faktor kedua adalah interval penyiraman air terdiri dari 4 taraf yaitu: I1 (1 hari sekali), I2 (1 hari 2 kali), I3 (2 hari sekali), dan I4 (2 hari 2 kali). Sehingga terdapat 16 kombinasi perlakuan, di ulang sebanyak 3 kali sehingga mendapatkan 48 unit percobaan, setiap perlakuan terdapat 4 polibag sehingga total tanaman percobaan adalah 192 tanaman. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis ragam (uji F) dengan taraf 5% yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari perlakuan. Apabila perlakuan berpengaruh nyata maka dilanjutkan dengan uji BNJ (Beda Nyata Jujur) dengan taraf 5%. Untuk membandingkan seluruh pasangan rata-rata perlakuan. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian POC urin sapi dengan konsentrasi 300 ml/l air memberian pertumbuhan tanaman tomat yang baik, pada tinggi tanaman, jumlah daun, luas daun, jumlah cabang produktif, bobot segar dan bobor kering tanaman. Kata Kunci : Pupuk Organik Cair, Urin Sapi, Tomat

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up