Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMETODE KULTUR SPORA TUNGGAL UNTUK PERBANYAKAN MIKORIZA ARBUSKULA ASAL PERKEBUNAN KAKAO MONOKULTUR
Nama: HUSNAH MUALIFAH
Tahun: 2023
Abstrak
Mikoriza arbuskula adalah bentuk simbiosa mutualis antara perakaran tanaman dan jamur. Berbagai laporan dan temuan penelitian telah menjelaskan bahwa mikoriza arbuskula dapat membantu pertumbuhan tanaman dan mencegah penyakit tanaman yang tertular melalui tanah. Tujuan penelitian ini untuk memperbanyak spora mikoriza arbuskula asal perekebunan kakao monokultur pada media zeolit dan tanaman inang Pueraria javanica. Menggunakan metode kultur tungga, rancangan percobaan yang akan digunakan yaitu rancangan acak lengkap (RAL) dengan masing-masing perlakuan diulang sebanyak 5x dan 9 jenis jenis mikoriza yang berbeda, sehingga jumlah perlakuan 45 kultur pot. Adapaun tahapan penelitian yaitu pengambilan sampel tanah asal perkebunan kakao monokultur, isolasi spora, Identifikasi mikoriza arbuskula, uji jenis genus spora mikoriza arbuskula pada inang Pueraria javanica dan Kolonisasi. Hasil penelitian menunjukan terdapat 9 jenis MA asal Lahan Kakao Monokultur yaitu Racocetra, Aclausporalaevislaike,Gigaspora,Aclausporalaevis,Chetaspora,ClaoroidelgomusRhizopagus, Funneliformis dan Dentiscutata. Metode kultur dapat meningkatakan jumlah spora mikoriza arbuskula. Spora terbanyak yaitu jenis Racocetra dan terendah yaitu jenis Funneliformis . Kolonisasi mikoriza arbuskula pada akar Pueraria javanica menunjukan hasil tingkat kolonisasi hifa tertingi sedangkan pada vesikel sedang.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up