Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEKSPLORASI SPORA MIKORIZA ARBUSKULAR DARI PERAKARAN TANAMAN JAGUNG DI TIGA LOKASI DI KABUPATEN SIGI
Nama: NURMAYASARI ELIAS BAPA
Tahun: 2024
Abstrak
Eksplorasi Spora Mikoriza Arbuskular Dari Perakaran Tanaman Jagung Di Tiga Lokasi Di Kabupaten Sigi. (Dibimbing oleh Rois dan Rahmi, 2023). Fungi mikoriza arbuskular merupakan asosiasi antara fungi tertentu dengan akar tanaman dengan membentuk jalinan interaksi yang kompleks. Mikoriza di kenal dengan fungi tanah karena habitatnya berada di dalam tanah dan berada di area perakaran tanaman jagung (rizosfer). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepadatan dan keragaman berdasarkan warna Fungi Mikoriza Arbuskular pada rizosfer tanaman jagung. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Agronomi, Fakultas Pertanian, Universitas Tadulako. Dengan lokasi pengambilan sampel pada tiga tempat yaitu di Desa Sunju, Lolu dan Maku, Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesih Tengah. Penelitian di laksanakan pada bulan Juni sampai Agustus 2022. Penelitian ini mengambil sampel tanah pada 9 titik masing-masing ada 5 Plot jadi seluruh semua sampel tanah ada 45 unit percobaan. Dan pengambilan sampel tanah dengan cara mengambil tanah di sekitaran tanaman jagung pada permukaan tanah tersebut digali sedalam 20 cm. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa perlakuan jarak dari pangkal akar saringan ukuran 63 memiliki jumlah spora lebih banyak dibandingkan yang lainnya,dan beberapa dengan perlakuan lainnya dengan rata-rata jumlah spora yaitu 6,1 per 10 g tanah. Hasil dari keragaman spora berdasarkan warna menunjukkan bahwa perlakuan dari pangkal akar Plot 1 spora coklat dibandingkan yang lainnya, dengan rata-rata jumlah spora coklat yaitu 108,6 per 10 g tanah. Kata Kunci : Eksplorasi, Spora, Mikoriza

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up