Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPertumbuhan Dan Hasil Tanaman Jagung Manis (Zea Mays Saccharata Sturt) Pada Pemberian Biochar Arang Sekam Padi Dan Pupuk NPK.
Nama: MUH FARHAN ANSA ISLAMI
Tahun: 2023
Abstrak
Tujuan penelitian ini untuk mempelajari respons pertumbuhan dan hasil tanaman jagung manis terhadap pemberian biochar arang sekam padi dan pupuk NPK, mendapatkan kombinasi dosis Biochar arang sekam padi dan pupuk NPK yang dapat meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman jagung manis. Penelitian dilaksanakan di Desa Makmur, Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah pada bulan Januari sampai April 2022. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan dengan pola faktorial dua faktor, faktor pertama adalah dosis Biochar arang sekam padi dan faktor kedua adalah dosis pupuk NPK. Kedua factor yang diuji masing masing terdiri dari tiga level. Masing masing kombinasi perlakuan diulang sebanyak 3 kali. Hasil penelitian menunjukkan Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pengaruh interkasi antara pupuk NPK dan Biochar arang sekam padi hanya nyata pada panjang tongkol dan berat tongkol baik tongkol yang berkelobot maupun yang tidak berkelobot. Pemberian biochar arang sekam padi secara nyata menurunkan kebutuhan pupuk NPK pada tanaman jagung manis.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up