JudulPengembangan Teknik Fermentasi Dalam Meningkatkan Mutu Biji Kakao (theobroma Cacao L) |
Nama: DIKY GUNAWAN SUWIRYONO |
Tahun: 2022 |
Abstrak Tujuan penelitian mendapatkan teknik fermentasi biji kakao yang lebih singkat dengan menghasilkan biji kakao yang bermutu dengan menggunakan etanol, asam asetat, dan air kelapa. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Tunusu Kecamatan Pamona Pusalemba, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah. Desa Tonusu berjarak kurang lebih 300 km dari palu ibu kota Selawesi Tangah. Penelitian ini Dilaksanakan mulai dari bulan Maret sampai bulan April 2021, dan analisis biji kakao fermentasi berlanjut pada Lab Agroindustri Fakultas Pertanian Universitas Tadulako Palu. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan teknik fermentasi terdiri dari empat (4) cara yaitu kotak I: 10 kg kakao basah, kotak II: 10 kg kakao basah + 75 mL etanol, kotak III: 10 kg kakao basah + 75 mL asam asetat dan kotak IV: 10 kg kakao basah + 75 mL air kelapa tua. Dan diulang sebanyak 4 kali jadi terdapat 16 unit percobaan. Hasil penelitian menunjukkan metode fermentasi yang paling singkat adalah metode dengan penambahan 75 mL etanol pada poses fermentasi, dengan rata-rata lama waktu fermentasi 4 hari, dengan hasil yang paling baik rata-rata didapatkan pada pengamatan dari segi kadar air dan uji sensoris dari segi warna, tekstur,aroma, dan kesukaan keseluruhan. Kata kunci: kotak dengan lapisan plastik dan etanol, asam asetat, dan air kelapa tua |