JudulUji Efektivitas Trichoderma Cair Untuk Mengendalikan Penyakit Fusarium Oxyporum Dan Pengaruh Terhadap Pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Bawang Merah (Allium Cepa L. Aggregatum). |
Nama: NURFADILAH NAHRU |
Tahun: 2022 |
Abstrak Tujuan penelitian ini untuk menguji kemampuan Trichoderma harzianum dalam menekan pertumbuhan dari penyakit Fusarium oxysporum f.sp., cepae yang menyebabkan kerusakan pada tanaman bawang merah. Penelitian ini dilaksanakan di desa sidera, kecamatan sigi biromaru kabupaten sigi, provinsi Sulawesi tengah dan Laboratorium penyakit tanaman,Fakultas Pertanian, Universitas Tadulako, Palu. Penelitian ini berlangsung dari bulan Agustus – Desember 2021. Desain penelitian yang digunakan yaitu metode rancangan acak kelompok (RAK) dengan 6 perlakuan yaitu P1 10-3 (Perendaman), P2 10-3 (Perendaman dan 1 kali penyemprotan), P3 10-3 (Perendaman dan 2 kali penyemprotan), P4 10-6 (Perendaman), P5 10-6 (Perendaman dan penyemprotan 1 kali), P6 10-6 (Perendaman dan 2 kali penyemprotan) Dengan 3 ulangan serta 6 unit percobaan sehingga diperoleh 18 unit percobaan. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa perendaman + penyemprotan 10 -3 mampu menekan pertumbuhan dari penyakit moler dan pengenceran 10-3 lebih efektif dalam menurunkan kejadian penyakit serta meningkatkan pertumbuhan dan produksi bawang merah dibanding dengan pengenceran 10-6 karena lebih cepat atau tepat sasaran pada penggunaannya. |