Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN JAHE MERAH (Zingiber Officinale L.) PADA PEMBERIAN PUPUK NPK DAN PUPUK KANDANG SAPI
Nama: MOHAMAD IKBAL MUARIF
Tahun: 2022
Abstrak
Tanaman jahe merah (Zingiber officinale L.) merupakan salah-satu jenis tanaman rempah-rempah. Bagian tanaman ini yang dimanfaatkan adalah rimpangnya seperti untuk bahan baku jamu gendong, obat-obatan tradisional serta bahan makanan dan minuman. Pemberian pupuk yang tepat merupakan tindakan agronomi yang diperlukan untuk meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman jahe merah. Pupuk yang diberikan dapat berupa pupuk organik seperti pupuk kandang dan atau pupuk anorganik seperti NPK. Kombinasi kedua jenis pupuk tersebut diharapkan saling melengkapi sehingga pengaruhnya akan lebih baik pada pertumbuhan dan hasil tanaman. Penelitian ini dilaksanakan dikebun pertanian Desa Sidondo III, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, pada bulan April sampai Juni 2021. Percobaan ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) dengan satu faktor, dimana K0 = tanpa perlakuan, K1 = pupuk NPK 10 g, K2 = pupuk kadang sapi 150 g dan K3 = kombinasi pupuk NPK 10 g dan pupuk kandang sapi 150 g dengan diulang sebanyak 5 kali sehingga diperoleh 20 unit percobaan, dan setiap unit percobaan diujikan 3 tanaman, sehingga totalnya menjadi 60 sampel tanaman. Pemberian perlakuan dilakukan untuk mengetahui pengaruh perlakuan yang diamati terhadap pertumbuhan tanaman dan produksinya. hasil penelitian menujukan bahwa pemberian pupuk kandang sapi memberikan hasil terbaik pada parameter pertumbuhan yaitu tinggi tanaman, diameter batang, jumlah daun dan luas daun dan pengaruhnya cenderung lebih baik dibandingkan bila pupuk kandang tersebut dikombinasikan dengan pupuk NPK. Adapun terhadap komponen hasil tanaman seperti jumlah anakan, berat basah tanaman, berat kering tanaman, berat basah rimpang dan berat kering rimpang, pemberian pupuk NPK pengaruhnya lebih baik dan bila dikombinasikan dengan pupuk kandang hasil kurang baik.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up