Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPengaruh Media Tanam Dan Panjang Ruas Terhadap Pertumbuhan Stek Tanaman Vanili (vanilla Planifolia Andrews)
Nama: I WAYAN DERMAWAN
Tahun: 2022
Abstrak
Tujuan penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi kepada petani dalam menerapkan berbagai macam media tanam dan panjang ruas untuk meningkatkan pertumbuhan stek tanaman vanili. Penelitian dilaksanakan di desa santi baru kasimbar, kabupaten parigi moutong, Sulawesi Tengah dengan ketinggian tempat 0.750 LU -10 LS dan 1200-121,50 BT. Waktu penelitian dimulai dari tanggal 18 Agustus 2020, sampai 16 Oktober 2020. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Pola Faktorial dengan dua Faktor. Faktor pertama adalah media taman (M) yang terdiri dari 4 jenis yaitu : M0= tanah (kontrol) , M1= tanah + pupuk kandang ayam, M2= tanah + arang skam, M3= tanah + serbuk gergaji. Faktor kedua adalah jumlah ruas (R) yang terdiri atas 3 taraf yaitu R1= stek satu ruas, R2= stek dua ruas, R3= stek tiga ruas. Setiap perlakuan di kelompokkan menjadi 3 kelompok dan setiap satuan percobaan terdiri dari 1 tanaman (polybag), sehingga total unit percobaan adalah 12 x 3 x 1 = 36 unit percobaan atau 36 tanaman.Terdapat pengaruh interaksi antara tanah (control), tanah + arang skam, serbuk gergaji, dan pupuk kandang ayam terhadap persentase stek hidup, panjang tunas, jumlah daun, panjang akar, volume akar, dan lebar daun pada pertumbuhan stek tanaman vanili. Aplikasi tanah + arang skam, tanah + aerbuk gergaji, tanah + pupuk kandang ayam dengan dosis 1:1 menghasilkan nilai tertinggi pada panjang tunas, jumlah daun, panjang akar, volume akar, dan lebar daun. Kata Kunci: Media Tanam Panjang Ruas Pertumbuhan Stek Tanaman Vanili.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up