JudulPENGARUH PUPUK ORGANIK PADAT DAN PUPUK ORGANIK CAIR TERHADAP PETUMBUHAN TANAMAN KACANG HIJAU (Vigna Radiata L) |
Nama: NINDRAWATI |
Tahun: 2023 |
Abstrak RINGKASAN Nindrawati (E28116363) Pengaruh Pupuk Organik Padat dan Pupuk Organik Cair Terhadap Petumbuhan Tanaman Kacang Hijau (Vigna radiata L) (dibimbing Oleh Muhd Nursangadji, 2023). Kacang hijau merupakan tanaman semusim yang sangat mudah untuk dibudidayakan. Kacang hijau dapat tumbuh disegala macam tipe tanah yang berdrainase baik. Tanaman ini dapat ditanam di dataran rendah hingga ketinggian 500 m di atas permukaan laut. Untuk dapat tumbuh dan berkembang dengan baik kacang hijau menghendaki curah hujan optimal l50-200 mm/bln dengan temperatur 25-27 ÂșC dengan kelembaban udara 50-80 ?n cukup mendapat sinar matahari (Humaedah, 2014). Penggunaan pupuk padat yang dapat memperbaiki kerusakan tanah yang dapat menurunkan produksi pada pertanaman kacang hijau yaitu dapat melakukan pemupukkan menggunakan pupuk kandang dapat meningkatkan hasil tanaman. Pupuk organik cair adalah larutan dari hasil pembusukan bahan-bahan organik yang berasal dari sisa tanaman, kotoran hewan dan manusia yang kandungan unsur haranya lebih dari satu unsur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara pupuk organik padat dan pupuk organik cair yang terhadap pertumbuhan tanaman kacang hijau dan mengetahui interaksi antara pupuk organik padat dan pupuk organik cair yang berpengaruh terhadap pertumbuhan tanaman kacang hijau yang di laksanakan di Kecamatan Kasimbar, Kabupaten Parigi Moutong, Desa Labuan donggulu, Provinsi Sulawesi Tengah. Waktu penelitian dimulai dari tanggal 27 Desember 2020 sampai 26 Maret 2021. Penelitian ini dilakukan secara ekperimen dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) pola faktorial 3x3 dua faktor, dengan 3 kali ulangan. Kemudian setiap satuan percobaan menggunakan 3 tanaman, sehingga terdapat 81 unit percobaan. |