Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPengaruh Pemberian Mikoriza Dan ZPT Terhadap Pertumbuhan Bibit Kelapa Sawit (Elaeis Guineensis Jacq.)
Nama: ILHAM
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi kepada petani dalam menerapkan penggunaan dosis Mikoriza dan ZPT untuk meningkatkan pertumbuhan bibit kelapa sawit. Penelitian akan dilaksanakan di pembibitan PT. Tamaco Graha Krida Ungkaya Kecamatan Wita Ponda, Kabupaten Morowali, dan Laboratorium Agronomi, Fakultas Pertanian Universitas Tadulako Palu. Waktu penelitian dimulai dari bulan April sampai Juli 2020. pola faktorial 4 x 3 dua faktor, dengan 5 kali ulangan. Kemudian setiap satuan percobaan menggunakan 1 tanaman, sehingga terdapat 60 unit percobaan. Faktor pertama yaitu jenis Mikoriza (M) dengan dosis 10 gram/polybag terdiri dari 4 macam yaitu M0 = Kontrol, M1 = Mycovir, M2 = Mikoriza LIPI, M3 = Mikoriza IPB. Faktor kedua yaitu jenis ZPT (P) dengan dosis yang terdiri dari 3 macam P0 = Kontrol, P1 = ZPT Tauge 1 kg/L air, P2 = ZPT Giberelin 10 ml/40 ml air. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian ZPT Geberelin dengan konsentrasi 10 ml/40 ml air (P2) telah nyata meningkatkan pertumbuhan tanaman kelapa sawit. Hal ini disebabkan pada konsentrasi tersebut merupakan unsur hara yang di butuhkan tanaman kelapa sawit tersedia dalam keadaan seimbang, sehingga dapat memicuh pertumbuhan yang lebih baik serta didukung oleh faktor lingkungan yang sesuai. Kata Kunci: Bibit kelapa sawit, Mikoriza, ZPT.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up