JudulPERTUMBUHAN SAMBUNG PUCUK KOPI PADA LAMA PERENDAMAN Dan PERENDAMAN ENTRIS DIBERBAGAI UMUR BUAH AIR KELAPA |
Nama: ISKANDAR |
Tahun: 2023 |
Abstrak Tujuan penelitian ini yaitu untuk mempelajari pengaruh zat pengatur tumbuh umur buah air kelapa dan lama perendaman entris sambung pucuk kopi yang berpengaruh baik terhadap pertumbuhan bibit sambung pucuk dan penelitian ini bertujuan untuk mempelajari lama perendaman entris kopi pada setiap umur buah kelapa yang berpengaruh baik terhadap pertumbuhan sambung pucuk bibit kopi. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Simpang II, Kecamatan Simpang Raya, Kabupaten Banggai Provinsi Sulawesi Tengah. Penelitian ini dilaksanakan dari Juli sampai Oktober 2021. Pengamatan dilakukan selama 12 Minggu sebanyak 6 kali pengamatan. Pengamatan terdiri dari waktu muncul tunas, jumlah tunas, panjang tunas, jumlah daun dan luas daun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perendaman entris pada air kelapa muda selama 30 menit memberikan pengaruh sangat nyata terhadap pertumbuhan sambung pucuk bibit kopi. Pengaruh tersebut ditandai dengan munculnya tunas lebih awal, jumlah tunas yang lebih banyak, panjang tunas lebih panjang dan luas daun yang terbentuk lebih banyak dan luas. Bila lama perendaman enrtis tersebut ditingkatkan menjadi 60 atau 90 menit, nampaknya pembentukan tunas tertunda secara nyata. Kata kunci : Sambung Pucuk, Air Kelapa, Kopi. |