Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulUJI PREFERENSI LARVA Spodoptera Frugiperda (Lepidoptera: Noctuidae) PADA BEBERAPA JENIS DAUN TANAMAN DILABORATORIUM
Nama: SYAFITRI I SOMPALELE
Tahun: 2020
Abstrak
Penelitin ini bertujuan untuk menganalisis Preferensi Spodoptera frugiperda (Lepidoptera: Noctuidae) pada beberapa jenis daun tanaman di laboratorium. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Hama dan Penyakit Tumbuhan fakultas Pertanian Universitas Tadulako, Sulawesi Tengah dan Desa Sidondo Kabupaten Sigi sebagai tempat pengambilan sampel. Waktu penelitian dimulai dari bulan Januari sampai Februari 2020. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL). Perlakuan yang dicobakan adalah beberapa jenis daun tanaman yang terdiri atas 5 perlakuan yaitu P1 (Daun Jagung), P2 (Daun Rumput Gajah), P3 (Daun Tebu), P4 (Daun Padi), dan P5 (Daun Kacang Kedelai) setiap perlakuan diulang sebanyak 4 kali. Metode penelitian yang digunakan adalah choice dan non choice. Masing-masing metode dilakukan dengan 2 tahap uji, yaitu: Tahap 1 (daun muda tanaman jagung, tebu, padi, rumput gajah dan kacang kedelai) dan Tahap 2 (daun tua tanaman jagung, tebu, padi, rumput gajah dan kacang kedelai). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian daun tanaman jagung baik yang muda maupun yang tua merupakan makanan yang paling disukai dan menjadi inang larva Spodoptera frugiperda yang mana ditandai dengan banyaknya jumlah larva yang memilih memilih daun tanaman, berat larva, jumlah pupa, dan berat pupa. Kata Kunci: Uji Preferensi, Spodoptera frugiperda, Preferensi Serangga pada Tanaman.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up