JudulSIFAT FISIKA TANAH PADA BEBERAPA PENGGUNAAN LAHAN BERBEDA DI DESA RANDOMAYANG KECAMATAN BAMBALAMOTU KABUPATEN PASANGKAYU |
Nama: MUH ALI AKBAR |
Tahun: 2022 |
Abstrak Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi sifat fisik tanah pada beberapa penggunaan lahan berbeda di Desa Randomayang Kecamatan Bambalamotu Kabupaten Pasangkayu. Penelitian ini dapat digunakan sebagai sumber informasi kepada masyarakat serta tolak ukur dalam penggelolaan lahan untuk mengantisipasi terjadinya kerusakan lahan pada penggunaan lahan yang tidak sesuai.Penelitian ini, di lakukan menggunakan metode survey, pengumpulan data di lapang di lakukan berdasarkan teknik secara purposive yaitu pada lahan kakao, sawah, sawit, dan lahan jagung. Penelitian yang akan diamati terdiri dari sifat-sifat fisik (bobot isi tanah, permeabilitas, tekstur, stabilitas agregat dan kapasitas kadar air tanah dalam hal ini: jenuh dan kapasitas lapang). Hasil penelitian menunjukan sifat fisik tanah yaitu lahan sawah, sawit, kakao dan jagung mempunyai sifat fisik yang beragam, bobot isi setiap lahan berbeda yang menunjukan bahwa suatu wilayah dapat merubah bobot isi, permeabilitas didominasi dengan kriteria sedang, tekstur tanah di dominasi oleh kelas tekstur lempung berdebu, kadar air tanah yang beragam di setiap lahan, serta stabilitas agregat yang didominasi dengan kriteria tidak stabil. |