Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEVALUASI KESESUAIAN LAHAN UNTUK PENGEMBANGAN TANAMAN CENGKEH (Eugenia Aromatica L) DI DESA TOLOLE KECAMATAN AMPIBABO KABUPATEN PARIGI MOUTONG
Nama: Muhammad Verial
Tahun: 2019
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kesesuaian lahan tanaman cengkeh (Eugenia aromatica L). di wilayah Desa Tolole Kecamatan Ampibabo Kabupaten Parigi Moutong. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode mencocokan antara kualitas lahan dan persyaratan tumbuh tanaman menggunakan kriteria kesesuaian lahan. Penelitian ini dilaksanakan dengan cara pengambilan contoh tanah di lapangan yang dilanjutkan dengan analisis di laboratorium. Kegiatan penelitian meliputi 4 (empat) tahap yaitu : persiapan, kegiatan lapangan, analisis laboratorium dan pengolahan data, pembuatan peta dan penyusunan laporan. Hasil penelitian menunjukan bahwa kelas kesesuaian lahan untuk tanaman cengkeh (Eugenia aromatica L ) di daerah penelitian terdapat 2 kelas yaitu Kelas S3 (sesuai marginal) pada SPL IV dan kelas S2 (cukup sesuai) pada SPL I,II,III,V,dan VI. Kata Kunci : Kesesuaian lahan, survei lahan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up