Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulSTRATEGI PEMBERDAYAAN KELOMPOK TANI HUTAN (KTH) DALAM BUDIDAYA LEBAH MADU DI WILAYAH KPH DOLAGO TANGGUNUNG
Nama: DEWI SOEKARDJO,S.HUT
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Dewi Soekardjo, Strategi Pemberdayaan Kelompok Tani Hutan (KTH) dalam Budidaya Lebah Madu di Wilayah KPH Dolago Tanggunung (Dibimbing Oleh Ariyanti dan Andi Sahri Alam) Tujuan dari penelitian ini adalah untuk strategi pemberdayaan dan mengidentifikasi faktor Internal (Kekuatan dan Kelemahan) dan faktor Eksternal (Peluang dan Ancaman) yang mempengaruhi pemberdayaan kelompok tani hutan (KTH) dalam budidaya lebah madu di KPH Dolago Tanggung, Sulawesi Tengah. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret sampai Mei 2023. Responden dalam penelitian ini berjumlah 45 orang yang berasal dari 3 KTH dengan masing-masing KTH beranggotakan 15 orang. Penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif dan analisis SWOT dengan berbantuan matriks IFAS dan EFAS. Hasil analisis faktor internal dan eksternal yaitu untuk kekuatan: pelatihan bagi anggota kelompok tani, bantuan modal, Kelemahan: terbatasnya anggota KTH yang mengikuti pelatihan, sulitnya modal tambahan untuk biaya pemeliharaan. Sedangkan peluang: dukungan pemerintah dan kepercayaan konsumen terhadap produk. Sementara untuk ancaman: perubahan cuaca, belum memanfaatkan teknologi untuk memperoleh informasi. Analisis SWOT berada dikuadran 1 yang berarti mendukung strategi agresif atau dapat diartikan memanfaatkan kekuatan untuk mencapai peluang. strategi yang dapat diterapkan yaitu peningkatan relasi antara pemerintah, kelompok tani, maupun mitra, peningkatan produksi dan kualitas madu, pelatihan budidaya lebah madu secara berkala, pemanfaatan teknologi budidaya dan teknologi informasi untuk pemasaran produk, serta penggunaan kemasan yang menarik sehingga dapat meningkatkan daya tarik konsumen Kata kunci : Strategi pemberdayaan, kelompok tani hutan, budidaya lebah madu, SWOT

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up