Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulOPTIMALISASI PENYELIDIKAN KASUS PENCURIAN KENDARAAN BERMOTOR DALAM MENINGKATKAN PENGUNGKAPAN TINDAK PIDANA DI KOTA PALU
Nama: ROMY
Tahun: 2020
Abstrak
ABSTRAK Romy, Stambuk D 102 15 028, Judul : Optimalisasi Penyelidikan Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor Dalam Meningkatkan Pengungkapan Tindak Pidana Di Kota Palu, dibawa bimbingan. Jubair dan Kartini Malarangan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana upaya optimalisasi penyelidikan kasus pencurian kendaraan bermotor di Kota Palu ? dan bagaimana Model Penyelidikan yang dapat menekan angka kasus pencurian kendaraan bermotor di Kota Palu?. Tujuan Penelitian untuk mengetahui dan menganalisis upaya optimalisasi penyelidikan kasus pencurian kendaraan bermotor di Kota Palu dan Model Penyelidikan yang dapat menekan angka kasus pencurian kendaraan bermotor di Kota Palu. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode penelitian Yeuridis Empirik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Upaya Optimalisasi Penyelidikan Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor di Kota Palu, belum berjalan optimal. Hal ini disebabkan karena upaya internal berupa penggunaan sistem Cyber hanya terbatas pada pelacakan keberadaan pelaku melalui telepon genggam dan hal ini tidak akurat. Upaya Eksternal juga demikian baik yang bersifat preventif maupun represif kurang optimal. Model Penyelidikan yang dapat menekan angka kasus Pencurian Kendaraan Bermotor di Skota Palu adalah melalui satu Cyber System yang sebut dengan istilah “GPS On ROAD” sistem ini bekerja secara mandiri memungkinkan kepolisian untuk melakukan pelacakan terhadap kendaraan bermotor. Adanya GPS yang melekat pada badan kendaraan yang disimpan secara tersembunyi dan tempatnya berfariatif di setiap kendaraan memudahkan pihak kepolisian untuk melakukan pelacakan bila terjadi curanmor. Kata Kunci : Optimalisasi, Penyelidikan, Curanmor, dan GPS On Road ?

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up