Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENEGAKAN HUKUM TERHADAP AKTIVITAS PEMBALAKAN LIAR DI WILAYAH KESATUAN PENGELOLAAN HUTAN (KPH) BANAWA LALUNDU
Nama: ABDILLAH
Tahun: 2020
Abstrak
ABDILLAH, 2019. PENEGAKAN HUKUM TERHADAP AKTIVITAS PEMBALAKAN LIAR DI KAWASAN KESATUAN PENGELOLAAN HUTAN (KPH) BANAWA LALUNDU. Konsentrasi Hukum Pidana. Pascasarjana Universitas Tadulako. Pembalakan liar merupakan salah satu tindak pidana kehutanan yang sangat sering terjadi di Indonesia, tidak terkecuali di wilayah KPH Banawa Lalundu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses penegakan hukum terhadap aktivitas pembalakan liar di wilayah KPH Banawa Lalundu, serta untuk mengetahui faktor-faktor yang menghambat proses penegakan hukum terhadap aktivitas pembalakan liar di wilayah KPH Banawa Lalundu. Jenis penelitian dalam penyusunan tesis ini adalah pendekatan yuridis empiris, yang menganalisa secara deskriptif data dari hasil penelitian untuk kemudian ditarik kesimpulan dan dideskripsikan dalam bentuk analisis hasil penelitian. Berdasarkan hasil dari penelitian yang telah dilaksanakan, dapat ditarik kesimpulan bahwa proses penegakan hukum terhadap aktivitas pembalakan liar di wilayah KPH Banawa Lalundu telah dilakukan, namun belum berjalan dengan optimal. Hal tersebut dipengaruhi oleh tiga faktor yaitu: 1) Faktor Sistem Hukum; berkaitan dengan aparat penegak hokum di bidang kehutanan yang jumlahnya sangat minim jika dibandingkan dengan jumlah luas hutan yang harus dijaga. 2) Faktor Substansi Hukum; berkaitan dengan peraturan perundang-undangan yang dinilai masih lemah untuk dapat menjerat dan memberi efek jera bagi para pelaku pembalakan liar. 3) Faktor Budaya Hukum; berkaitan dengan kebiasaan dan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mentaati peraturan perundang-undangan yang berlaku khusunya peraturan di bidang kehutanan. Kata Kunci: Penegakan Hukum Terhadap Aktivitas Pembalakan Liar.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up