Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAKUNTABILITAS PENYELENGGARAAN PROGRAM BANTUAN SOSIAL DI KABUPATEN TOLITOLI
Nama: IRAWATI
Tahun: 2023
Abstrak
Pembangunankesejahteraan sosial di indonesia sesungguhnya mengacu pada negara kesejahteraan sebagaimana yang telah diamanatkan melalui tanggung jawab hukum, Masyarakat memiliki hak untuk memperoleh jaminan sosial dalam bentuk bantuan sosial yang diselenggarakan oleh pemerintah guna menjamin warganya untuk memenuhi kebutuhan hidup dasar yang layak, pemerintah memiliki tanggung jawab untuk melakukan penyelenggaraan bantuan sosial kepada masyarakatnya. bantuan sosial merupakan semua upaya yang diarahkan untuk meringankan penderitaan, melindungi, dan memulihkan kondisi kehidupan termaksud kondisi psikososial dan ekonomi serta memberdayakan potensi yang dimiliki seseorang, keluarga, kelompok, dan/atau masyarakat yang mengalami guncangan dan kerentanan sosial yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat lemah dan tidak mampu dalam bidang sosial, Penyelenggaraan bantuan sosial di Kabupaten Tolitoli masih belum maksimal di beberapa aspek dalam prinsip akuntabilitas. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini ialah1) Bagaimana tanggung jawab negara dalam penyelenggaraan bantuan sosial bagi masyarakat rentan;2)Bagaimana implementasi prinsip akuntabilitas dalam penyelenggaraan bantuan sosial di Kabuapten Tolitoli. Jenis penelitian ini adalah yuridis empiris. adapun sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa negara memberikan jaminan sosial kepada masyarakat rentan melalui tanggung jawab hukum dan tanggung jawab pemerintah yang masih belum terlaksana dengan merata artinya masih ada yang belum terlaksana dari beberapa aspek dalam melakukan penyelenggaraan bantuan sosial sesuai peraturan yang berlaku.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up